Wiranto: Soal Referendum dan Kemerdekaan Papua, Tak Usah Dialog

4 September 2019 17:20 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Wiranto sampaikan keterangan pres terkait kericuhan di Manokwari. Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Wiranto sampaikan keterangan pres terkait kericuhan di Manokwari. Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan
ADVERTISEMENT
Menkopolhukam Wiranto sekali lagi menegaskan bahwa tidak ada ruang untuk referendum masyarakat Papua dan Papua Barat. Tak akan ada dialog sama sekali soal itu.
ADVERTISEMENT
"Saya sudah sampaikan bahwa dialog itu betul-betul harus dilaksanakan dengan mengesampingkan referendum dan kemerdekaan, itu berkali-kali," kata Wiranto di Kantor Kemenkopolhukam, Jakarta Pusat, Rabu (4/9).
Menurut Wiranto, dialog soal referendum sama sekali tidak dibutuhkan. Keputusan Papua dan Papua Barat bagian dari Indonesia sudah final.
"Enggak usah dialog kalau soal referendum dan kemerdekaan, enggak usah didialogkan. Itu sudah tidak relevan lagi karena kemarin saya sudah berbusa-busa usul PBB," tuturnya.
Ia juga sebelumnya telah menyebut, penentuan pendapat sudah pernah dilakukan di Papua yakni dalam bentuk Perpera (Penentuan Pendapat Rakyat) tahun 1969. Hal itu menghasilkan kesepakatan Papua bergabung dengan Indonesia.