Zulhas di Peringatan Maulid Nabi: Tahun Politik Harus Damai

26 November 2023 18:10 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Mendag Zulhas lepas ekspor pinang ke Arab Saudi. Foto: Kemendag RI
zoom-in-whitePerbesar
Mendag Zulhas lepas ekspor pinang ke Arab Saudi. Foto: Kemendag RI
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Zulkifli Hasan, Menteri Perdagangan sekaligus Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) menghadiri kegiatan Maulid Nabi Muhammad di Rawabunga, kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur pada Minggu (26/11).
ADVERTISEMENT
Acara tersebut sekaligus memperingati Haul ketiga tokoh ulama betawi KH Fachrurrozi.
Di hadapan jemaah, Zulhas berpesan agar kedamaian dan persaudaraan tetap dijaga memasuki tahun politik.
“Di tahun politik, semua kader-kader terbaik akan berkompetisi. Oleh karena itu, saya mengajak semua berdamai dalam pelaksanaan Pemilu," ungkap Zulhas.
“Pilihan boleh berbeda, tapi kita satu NKRI."
Zulhas juga mengajak warga untuk menghadiri Jakarta Bersholawat yang
diselenggarakan di Taman Perkemahan Wiladatika Cibubur pada Senin (27/11) malam.
Sholawatan ini akan dipimpin langsung oleh Habib Syech bin Abdul Qodir Assegaf. Acara ini akan mengusung tema ‘Pemilu Damai’. Selain itu, acara ini juga menjadi wadah untuk mendoakan saudara-saudara di Palestina.
“Kalau ada waktu luang, besok malam saya buat selawatan doa untuk Palestina bersama Habib Syech,” ajak Zulhas.
ADVERTISEMENT
(LAN)