11 Titik Penyekatan Cegah Pemudik Masuk ke Jakarta Tanpa SIKM, Ini Lokasinya

26 Mei 2020 14:43 WIB
comment
4
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Petugas Kepolisian mengecek identitas mobil pribadi yang melintasi tol Jakarta-Cikampek di Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (9/5). Foto: ANTARA FOTO/ Fakhri Hermansyah
zoom-in-whitePerbesar
Petugas Kepolisian mengecek identitas mobil pribadi yang melintasi tol Jakarta-Cikampek di Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (9/5). Foto: ANTARA FOTO/ Fakhri Hermansyah
ADVERTISEMENT
Pengetatan pemeriksaan warga yang kembali ke Jakarta tanpa Surat Izin keluar masuk (SIKM) usai mudik Lebaran dilakukan hari ini, Selasa (26/5).
ADVERTISEMENT
Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta, Syafrin Liputo, mengatakan penjagaan dilakukan di 11 titik jalan tol dan non-tol yang berbatasan dengan Kabupaten Bekasi, Kabupaten Tangerang, dan Kabupaten Bogor.
"Ini lingkupnya Jabodetabek, jadi kami sekat kendaraan dari luar di perbatasan. Nanti ada 11 titik pemeriksaan, 2 di antaranya di Tol Jakarta-Cikampek Km 47 dan GT Tol Cikupa," kata Syafrin saat dihubungi kumparan, Selasa (26/5).
Penjagaan setiap pos, lanjut Syafrin, akan bekerja sama dengan personel Ditlantas Polda Metro Jaya, Polda Jabar, dan Banten, serta TNI, Dinas Perhubungan dan Satpol PP.
Sementara penegakan hukum seperti pemudik tidak memiliki SIKM dan tidak mematuhi aturan PSBB akan dilakukan petugas Satpol PP.
Warga yang tidak memiliki SIKM harus memutarbalik kendaraannya. Sedangkan jika melanggar aturan PSBB, seperti tidak memakai masker, ditindak sesuai Pergub 41 Tahun 2020.
ADVERTISEMENT
"Total personel yang kami siapkan 550 orang yang akan dibagi dalam tiga shift di 11 titik penyekatan. Kita upayakan untuk mencegah penyebaran wabah di Jabodetabek tidak terjadi gelombang kedua," ujarnya.
11 titik penyekatan warga yang masuk ke Jakarta tanpa SIKM yang disusun Ditlantas Polda Metro Jaya dan Dinas Perhubungan DKI Jakarta. Foto: Istimewa.
Dirlantas Polda Metro Jaya, Kombes Sambodo Purnomo Yugo, juga menegaskan akan menyiagakan personelnya 24 jam untuk meminimalisir lolosnya warga yang kembali ke Jakarta tanpa SIKM.
"Sebagai antisipasi kebocoran penjagaan, ada shift di pos pemeriksaan. Personel siaga 24 jam," tukasnya.
Berikut titik-titik penyekatannya:
Kabupaten Tangerang
1. Jalan Syekh Nawawi
2. Gerbang Tol Cikupa
3. Jalan Raya Serang
4. Jalan Raya Maja
Kabupaten Bogor
1. Jalan Jasinga
2. Jalan Ciawi-Cianjur
3. Jalan Ciawi-Sukabumi
4. Jalan Raya Tanjung Sari
Kabupaten Bekasi
1. Jalan Raya Pantura (Kedung Waringin)
ADVERTISEMENT
2. Jalan Inspeksi Kalimalang
3. Ruas Tol Cikarang Km 47 arah Jakarta.
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona
***
Yuk! bantu donasi atasi dampak corona.