Begini Cara Beli Mobil #dirumahaja Lewat Auto2000 Digiroom

29 Maret 2020 11:06 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Peluncuran Auto2000 Digiroom, beli mobil cukup #dirumahaja. Foto: dok. Auto2000
zoom-in-whitePerbesar
Peluncuran Auto2000 Digiroom, beli mobil cukup #dirumahaja. Foto: dok. Auto2000
ADVERTISEMENT
Kini beli mobil baru di Auto2000 diklaim lebih mudah lewat Digiroom, website resmi www.auto2000.co.id yang sudah dimodifikasi menjadi sebuah e-commerce.
ADVERTISEMENT
Beragam fitur disematkan, sehingga memungkinkan konsumen bisa bertransaksi tanpa harus ke bengkel resmi. Bahkan test drive-nya pun bisa dikompromikan, terkait lokasi dan waktunya.
"Sekarang business model berubah, kemudahan dan kenyamanan dalam melakukan transaksi, dan menikmati layanan secara online menjadi kebutuhan utama customer di Indonesia," ucap Martogi Siahaan, Chief Executive Auto2000, di sela peluncuran, Kamis (26/3).
Peluncuran Auto2000 Digiroom, beli mobil cukup #dirumahaja. Foto: dok. Auto2000
Nah buat yang berminat mencobanya, berikut tahapan beli mobil baru Toyota lewat Auto2000 Digiroom.
1. Masuk ke website www.Auto2000.co.id
2. Login menggunakan akun Facebook atau Google
3. Pilih mobil yang tepat sesuai dengan kebutuhan
4. Lakukan simulasi kredit lewat perusahaan leasing, yang berkolaborasi dengan Auto2000 sehingga bisa disesuaikan dengan budget yang dimiliki
5. Memasukkan kode promo untuk memperoleh keuntungan dari program promo yang ditawarkan
Resepsionis Diler Auto2000 Glodok Plaza. Foto: Bagas Putra Riyadhana
6. Submit dan upload dokumen yang dibutuhkan untuk syarat pembelian mobil baru Toyota, di antaranya KTP. Dengan menggunakan teknologi Optical Character Recognition, jadi registrasi sangat mudah dengan mengunggah KTP maka formulir otomatis terisi.
ADVERTISEMENT
Lalu untuk menyatakan pemesanan kendaraan benar dipesan, maka lakukan digital signature melalui OTP. Tidak perlu khawatir atas kerahasiaan data pribadi, karena sudah dijaga oleh sistem keamanan digital yang ketat.
7. Selanjutnya, pilih sistem pembayaran, dengan opsi transfer bank, virtual account, credit card, dan leasing.
Peluncuran Auto2000 Digiroom, beli mobil cukup #dirumahaja. Foto: dok. Auto2000
8. Jika mencoba dulu mobilnya dahulu, bisa memilih opsi Test Drive dan menentukan waktu dan lokasi.
9. Sales Advisor Auto2000 terdekat dari lokasi yang ditentukan konsumen, akan mengurus proses lebih lanjut.
10. Melacak status pembelian juga bisa dilakukan lewat situs Auto2000.co.id ini, sehingga bisa mengatur waktu saat proses pengiriman.
Bagi yang melakukan transaksi online pada e-commerce Auto2000 tersebut, tersedia voucher uang elektronik sebesar Rp 1 juta bagi 300 pembeli Toyota pertama secara online. Program ini berlangsung hingga 25 April 2020. Syarat dan ketentuan berlaku.
ADVERTISEMENT