Berita Populer: Dispensasi SIM yang Berakhir 1 Januari; Diskon City Car

1 Januari 2021 8:35 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Peserta membuat Surat Izin Mengemudi (SIM) di Satuan Penyelenggara Administrasi (Satpas) SIM Daan Mogot, Jakarta, Selasa (2/6/2020). Foto: ANTARA FOTO/Nova Wahyudi
zoom-in-whitePerbesar
Peserta membuat Surat Izin Mengemudi (SIM) di Satuan Penyelenggara Administrasi (Satpas) SIM Daan Mogot, Jakarta, Selasa (2/6/2020). Foto: ANTARA FOTO/Nova Wahyudi
ADVERTISEMENT
Artikel yang mengulas dispensasi bagi para pemilik Surat Izin Mengemudi atau SIM yang habis masa berlakunya pada 1 Januari, merupakan berita populer kumparanOTO pada Kamis (31/12).
ADVERTISEMENT
Tak cuma itu, ragam diskon akhir tahun 2020 mobil-mobil city car termasuk model Low Cost Green Car (LCGC) juga tak kalah populer. Disusul tips otomotif, yang membahas, kenapa kampas rem terasa tidak pakem padahal baru ganti baru?

Rangkuman berita populer kumparanOTO

Jangan Panik, Polisi Beri Dispensasi SIM yang Masa Berlakunya Habis 1 Januari

Pelayanan perpanjangan Surat Izin Mengemudi (SIM) akan tetap beroperasi hingga 31 Desember 2020. Namun memasuki 1 Januari 2021 pelayanan SIM akan diliburkan sementara. Demikian disampaikan oleh Kasi SIM Ditlantas Polda Metro Jaya AKP Agung Permana.
SIM baru yang telah jadi di SIM Keliling. Foto: dok. Istimewa
Namun, bagi masyarakat yang masa berlaku SIM-nya sudah habis per 1 Januari 2021 jangan panik karena kepolisian akan memberikan masa tenggang atau dispensasi perpanjangan SIM.
ADVERTISEMENT
Tapi perlu diingat, masa dispensasi hanya berlaku untuk satu hari saja. Artinya Anda diberikan perpanjangan hingga 2 Januari 2021.

Promo Akhir Tahun City Car dan LCGC, Honda Brio Diskon Rp 23 Juta

Mobil perkotaan atau city car termasuk LCGC yang berdimensi kecil, bisa jadi pilihan utama bagi Anda pembeli pertama. Apabila tertarik membelinya, akhir tahun boleh dibilang waktu yang tepat.
City car 1.200 cc di Indonesia Foto: Bangkit Jaya Putra/kumparan
Sebab beberapa jaringan penjualan mulai menebar diskon mobil akhir tahun. Seperti Daihatsu Sirion, yang bisa didapatkan dengan potongan harga hingga Rp 18 juta. Artinya setelah kena diskon, harganya bisa di bawah Rp 200 juta.
Ada juga sales Honda yang memberikan potongan harga cukup menggiurkan untuk Honda Brio. Berikut ini ulasan lengkapnya.
ADVERTISEMENT

Baru Ganti Kampas Rem Tapi Tidak Pakem, Ini Penyebab dan Solusinya

Disc pad atau kampas rem jadi komponen yang wajib diganti secara berkala. Namun, jadwal penggantiannya tak bisa ditentukan seperti ganti oli mesin yang menggunakan panduan jarak tempuh.
Kampas rem yang masih tebal Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparanOTO
Nah, menurut Senior Technical Advisor PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), Slamet Kasianom, penggantian kampas rem jangan dilakukan ketika bantalan sudah benar-benar habis.
Namun hal yang sering dialami pemilik motor ketika baru ganti kampas rem adalah pengereman yang jadi tidak pakem. Tak sedikit yang menganalisa jika kampas rem yang baru dibeli adalah palsu atau ada kerusakan pada sistem pengereman.