Berita Populer: Foto Ubahan Baru Kijang Innova Zenix; Harga Lengkap Innova Zenix

22 November 2022 8:53 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
All New Toyota Kijang Innova Zenix Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
All New Toyota Kijang Innova Zenix Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
ADVERTISEMENT
Foto ubahan baru di All New Toyota Kijang Innova Zenix menjadi berita populer kumparanOTO, Senin (21/11).
ADVERTISEMENT
Kemudian harga lengkap All New Toyota Kijang Innova Zenix, serta mobil hybrid termurah saat ini yang dipegang oleh All New Toyota Kijang Innova Zenix.
Selengkapnya rangkuman berita populer kumparanOTO.

Foto: Ubahan Baru di All New Toyota Kijang Innova Zenix

Lampu rem dan lampu sein All New Toyota Kijang Innova Zenix Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
Peluncuran All new Toyota Kijang Innova Zenix menyita perhatian publik tanah air, Senin 21 November 2022. Model ini membawa ubahan besar dari tampilan, jantung mekanis yang lebih ramah lingkungan, interior anyar, hingga fitur terbarukan.
Bentuknya sekarang gado-gado MPV dengan SUV crossover dengan tampilan yang tangguh. Pilihan mesin, masih pakai 2.000 cc namun pakai dapur pacu baru M20A-FKS, bukan lagi 1TR-FE. Kemudian opsi hybrid mengandalkan mesin M20A-FXS.
Chief Engineering Toyota Motor Corporation Hideki Mizuma mengatakan, emisi gas buangnya jadi lebih bersih ketimbang mesin sebelumnya. "Untuk Innova Zenix sekarang ini emisinya sebesar 108 gram per km, kemudian mesin gasoline-nya 158 gram per km," katanya.
ADVERTISEMENT
Kabin mobil juga berubah total. Kini menggunakan head unit model floating. Tuas transmisi jadi menempel di dashboard, tidak lagi di konsol tengah. Pada tipe tertinggi ditambahkan panoramic sunroof, jok ottoman, serta layar monitor entertainment individual.

Harga Lengkap All New Toyota Kijang Innova Zenix

All New Toyota Kijang Innova Zenix Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
All New Toyota Kijang Innova Zenix resmi meluncur secara global di Indonesia. Mobil keluarga ini tetap hadir dalam dua tipe mesin: bensin dan hybrid, bukan diesel.
Harga yang ditawarkan untuk tipe terendahnya mulai Rp 400 jutaan, termasuk versi hybrid masih di kisaran Rp 450 jutaan.
"Mengenai varian dan harga, ada dua tipe yakni hybrid dan bensin 2 liter, hybrid ada tiga tipe utama yakni G, V, dan Q. Kemudian untuk tipe gasoline untuk tipe G dan V," buka Direktur Marketing PT Toyota-Astra Motor (TAM) Anton Jimmi Suwandy, Senin (21/11).
ADVERTISEMENT
Berikut harga model hybrid.

All New Toyota Kijang Innova Zenix Jadi Mobil Hybrid Termurah Saat Ini

Bagian samping All New Toyota Kijang Innova Zenix Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
All New Toyota Kijang Innova Zenix menjadi mobil hybrid termurah di kelasnya. Ini bisa jadi pertimbangan konsumen yang mau meminang mobil ramah lingkungan.
PT Toyota Astra Motor (TAM) membanderol model termurahnya, Kijang Innova Zenix 2.0 G HV CVT non premium color dengan harga Rp 458 juta atau lebih tinggi Rp 39 juta dari model regulernya. Sementara, Nissan Kicks e-Power dilabeli harga Rp 482 juta, otomatis posisi mobil hybrid termurah langsung bergeser.
ADVERTISEMENT
“Ini merupakan bagian dari komitmen Toyota untuk menghadirkan pilihan teknologi elektrifikasi yang lengkap baik Hybrid Electric Vehicle (HEV), Plug-in Hybrid (PHEV) hingga Battery Electric Vehicle (BEV) yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat Indonesia. Kami ingin mengajak semua masyarakat berkontribusi, no people leave behind,” kata Vice President PT Toyota Astra Motor (TAM), Henry Tanoto dalam sambutannya di Global Premiere of All New Kijang Innova Zenix, Jakarta.
Ada beberapa fitur menarik di mobil ini yang bisa jadi pertimbangan. Contohnya, teknologi hybrid terbaru generasi kelima hingga teknologi telematika TSS 3.0.