Berita Populer: Mobil Kepala Negara di KTT G20 Bali; Mobil Konsep Honda e:N2

10 November 2022 8:26 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Mobil listrik Toyota bZ4X dan Direktur Marketing PT TAM Anton Jimmi Suwandy. Foto: Gesit Prayogi/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Mobil listrik Toyota bZ4X dan Direktur Marketing PT TAM Anton Jimmi Suwandy. Foto: Gesit Prayogi/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Informasi soal kepala negara anggota KTT G20 yang hendak membawa mobil sendiri di Bali menjadi berita populer kumparanOTO, Rabu (9/11).
ADVERTISEMENT
Kemudian debut global mobil konsep Honda e:N2 yang siap tantang Toyota bZ3, serta menanti motor listrik Kawasaki di Indonesia.
Selengkapnya berita populer kumparanOTO.

Ada Kepala Negara yang Pilih Bawa Mobil Sendiri untuk KTT G20 di Bali

Petugas melakukan simulasi pengawalan kendaraan tamu VVIP di Denpasar, Bali, Selasa (8/11/2022). Foto: Fikri Yusuf/Antara Foto
Jelang perhelatan KTT G20 Bali yang akan dilaksanakan 15-16 November mendatang, sejumlah persiapan telah dilakukan. Termasuk, salah satunya adalah pengadaan kendaraan seperti mobil, motor, dan bus untuk keperluan mobilitas selama acara berlangsung.
Indonesia sebagai tuan rumah sejatinya telah menyiapkan sejumlah armada yang akan digunakan oleh tamu VVIP, delegasi, hingga para jurnalis. Totalnya ada 962 unit, yang mana semuanya berupa kendaraan listrik.
Meski demikian, tidak seluruh tamu negara akan sepenuhnya menggunakan fasilitas tersebut. Sebab KTT G20 akan ikut dihadiri oleh negara-negara besar, yang mana punya permintaan khusus utamanya soal kendaraan untuk kepala negara.
ADVERTISEMENT

Debut Global Mobil Listrik Konsep Honda e:N2, Calon Lawan Baru Toyota bZ3

Honda e:N2 Concept. Foto: dok. Honda Prospect Motor
Honda memperkenalkan mobil listrik terbarunya, e:N2 Concept di China. Mobil ini akan mejeng di pameran Fifth China International Import Expo, Shanghai. Sebelumnya, Honda sudah memperkenalkan seri pertama dari mobil konsep berbasis listrik ini yaitu e: NS1 Concept.
“Honda e:N2 Concept melanjutkan nilai dasar dari produk Honda yang tetap mengedepankan kesenangan dalam berkendara. Di China, Honda akan terus menghadirkan kendaraan berbasis elektrik seiring dengan berkembangnya kebutuhan pasar kendaraan berbasis elektrik untuk mendukung mobilitas masyarakat,” kata Director, President and Representative Executive Officer of Honda Motor Co., Ltd, Toshihiro Mibe dalam keterangan resmi yang diterima kumparan.
Pabrikan asal Jepang ini berencana meluncurkan 30 mobil berbasis listrik hingga tahun 2030. Volume produksinya akan mencapai 2 juta unit setiap tahunnya. Selain itu, Honda juga berusaha mewujudkan nol emisi untuk semua lini produk dan aktivitas perusahaannya pada tahun 2050.
ADVERTISEMENT

Menanti Motor Listrik Kawasaki Hadir di Indonesia

Prototipe sepeda motor listrik Kawasaki EV dipamerkan di di INTERMOT (the International Motorcycle, Scooter and E-Bike Fair) 2022. Foto: Dok. Kawasaki
Perhelatan IMOS 2022 kemarin jadi panggung bagi jenama asal Jepang seperti Honda dan Yamaha untuk memajang motor listrik mereka. Tapi lain dengan Kawasaki, pabrikan satu ini tampil lebih sederhana.
Tidak ada unit maupun tema elektrifikasi yang mejeng di booth Kawasaki, termasuk sepeda listrik mereka, Elektrode juga absen. Padahal saat Jakarta Fair 2022 lalu, model tersebut mejeng di booth ‘geng hijau’ tersebut.
Pun dengan prototipe Kawasaki EV, tidak sedikit yang berharap unitnya bakal melantai selama di IMOS 2022 lalu. Model tersebut sudah melakukan debutnya di INTERMOT (the International Motorcycle, Scooter and E-Bike Fair) beberapa waktu lalu.