Cegah Virus Corona, Bersihkan Interior Mobil Bisa Pakai Cairan Alkohol?

23 Maret 2020 6:08 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ilustrasi membersihkan kabin mobil. Foto: Dok. Volvoofdayton
zoom-in-whitePerbesar
ilustrasi membersihkan kabin mobil. Foto: Dok. Volvoofdayton
ADVERTISEMENT
Di tengah semakin merebaknya virus corona, pemilik mobil akhir-akhir ini harus lebih sering memperhatikan kebersihan interior kendaraannya. Apalagi untuk mobil yang digunakan untuk rental dan taksi online.
ADVERTISEMENT
Ini karena ada bagian di kabin mobil yang kotor karena seperti jok penumpang, tuas persneling, setir kemudi, hingga pedal gas dan kopling. Sisa-sisa kotoran akibat sentuhan tangan hingga sisa makanan menyebabkan kabin jadi sarang bakteri dan virus.
Nah, salah satu bahan kimia yang cukup efektif membasmi kuman yaitu cairan alkohol. Untuk kebutuhan sehari-hari, cairan ini juga jadi campuran pembersih tangan, agar terhindar dari virus corona.
ilustrasi membersihkan kabin mobil. Foto: Dok. Volvoofdayton
Lantas, apakah cairan alkohol cocok untuk digunakan pada interior mobil, supaya bersih dan jauh dari virus?
Melansir dari autoindustriya, cairan alkohol--baik alkohol isopropil dan ethanol-- ternyata bisa merusak beberapa material di dalam interior mobil, seperti lapisan vinyl. Paparan alkohol terus-menerus dapat menyebabkan lapisan tersebut retak.
ADVERTISEMENT
Kerusakan ini juga berlaku untuk lapisan pewarna kulit asli dan sintetis pada jok. Hal ini menyebabkan lapisan cat lebih cepat pudar jika dilap terlalu kuat, meski dengan kain microfiber.
Selain itu, untuk lapisan trim plastik, alkohol dapat meninggalkan noda di permukaannya. Bahkan untuk trim kayu--jika kayu asli--alkohol dapat merusak lapisan pernis dan membuat retak. Namun, pada trim efek kayu, bisa menghilangkan motifnya.
Gunakan Sabun dan Air
ilustrasi membersihkan kabin mobil. Foto: Dok. Volvoofdayton
Jadi, cairan alkohol tidak sepenuhnya ideal digunakan untuk membersihkan kabin mobil secara terus-menerus. Solusinya terbaik bisa menggunakan sabun dan air secukupnya.
Siapkan sabun antiseptik, air, botol semprot, dan handuk mikrofiber untuk mengelap bagian yang banyak mengandung bakteri tanpa merusak lapisannya. Jangan lupa gunakan vacum cleaner untuk menjangkau sela-sela kabin dan jok kain.
ADVERTISEMENT
Sebagai catatan, jangan menyemprotkan terlalu banyak sabun karena bercaknya bisa membuat lengket interior. Pada bagian jok kulit tetap oleskan sabun dan gosok dengan perlahan.