news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Chery Bawa Lawan Corolla Cross dan HR-V ke Indonesia, Harganya Rp 190 Jutaan

4 November 2021 18:11 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Siluet Chery Tiggo 7 Plus. Foto: dok. Chery Motors Indonesia
zoom-in-whitePerbesar
Siluet Chery Tiggo 7 Plus. Foto: dok. Chery Motors Indonesia
ADVERTISEMENT
Jenama otomotif asal China, Chery Motors menginformasikan akan memulai kembali debutnya di Indonesia pada November 2021.
ADVERTISEMENT
Rencana ‘comeback’ itu disampaikan langsung oleh akun Instagram resmi Chery @cherymotorsindonesia pada Selasa (2/11/2021).
Dalam unggahan tersebut, tertulis “The brand new Chery model is coming soon. The dynamic body line outlines the trend of future tech. See you in November 2021, stay tuned.”
Tidak hanya itu, Chery juga turut menampilkan siluet gambar bagian samping dari sebuah SUV bongsor yang diduga merupakan Chery Tiggo 7 Plus. Dugaan ini diperkuat dengan desain pilar bagian belakangnya yang dibuat bergaya floating, mirip seperti Tiggo 7 Plus.
Sayangnya, belum ada informasi pasti mengenai kapan peluncuran dari mobil baru Chery tersebut.

Spesifikasi Chery Tiggo 7 Plus

Bicara soal spesifikasinya, Chery Tiggo 7 Plus hadir dengan konfigurasi kursi 2 baris dan memiliki dimensi panjang 4.500 mm, lebar 1.842 mm, tinggi 1.746 mm, dan jarak sumbu roda 2.670 mm.
ADVERTISEMENT
Dengan dimensi yang dimilikinya itu, Chery Tiggo 7 Plus nantinya bisa menyasar segmen medium SUV dan menjadi lawan tangguh bagi Honda HR-V, Hyundai Tucson, Toyota Corolla Cross, atau Mitsubishi Eclipse Cross.
Chery Tiggo 7 Plus. Foto: Dok. Istimewa
Mobil ini dibekali dengan 3 pilihan mesin, mulai dari mesin bensin 1.5 liter turbocharger, bensin 1.5 liter hybrid, dan bensin 1.6 turbo. Berikut lengkapnya.
Mesin bensin 1.5 liter turbo
Mesin bensin 1.5 liter hybrid
Mesin bensin 1.6 liter turbo
Interior Chery Tiggo 7 Plus. Foto: Dok. Istimewa
Adapun perbedaan antara mesin pertama dan kedua, terletak pada konsumsi bahan bakarnya. Khusus mesin pertama, memiliki konsumsi bahan bakar rata-rata 6.9 liter per 100 kilometer.
ADVERTISEMENT
Sementara mesin kedua, konsumsi bahan bakarnya lebih baik, yakni 5.9 liter per 100 kilometer. Lalu untuk mesin ketiga, sebesar 6.7 liter per 100 kilometer.
Khusus pasar China, Chery Tiggo 7 Plus ini dibanderol dengan harga berkisar 86.800 Yuan hingga 123.900 Yuan atau setara Rp 193 jutaan hingga Rp 276 jutaan.
Chery Tiggo 7 Plus. Foto: Dok. Istimewa
Lantas, akankah benar mobil yang akan diperkenalkan Chery di Indonesia itu adalah Tiggo 7 Plus? Menarik untuk dinantikan.
***