Daihatsu Sirion Street Racing Berpintu Gunting, Acuan Modifikasi Buat Harian

30 November 2021 7:00 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Salah satu hasil modifikasi mobil Daihatsu milik Benny pada ajang Daihatsu Dress-Up Challenge 2021. Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Salah satu hasil modifikasi mobil Daihatsu milik Benny pada ajang Daihatsu Dress-Up Challenge 2021. Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
Pada sela perhelatan IAM x IIMS Motobike 2021, banyak jajaran kendaraan hasil modifikasi motor dan mobil yang ditampilkan, salah satunya modifikasi Daihatsu Sirion milik ketua umum Sirion Owner Community (Sirionity) Benny.
ADVERTISEMENT
Mobil berkelir hijau terang dengan konsep ala street racing, mejeng sebagai perwakilan peserta yang mengikuti ajang Daihatsu Dress-Up e-Challenge 2021.
Benny menuturkan, meski ubahan modifikasi yang dilakukan cukup banyak, tetapi Benny mengaku konsep modifikasinya tetap berjenis daily use.
“Kalau konsep sih intinya, ini kan daily use ya. Jadi ketika kita butuh, maksudnya buat dipajang atau kita ikut kontes-kontes gitu, semuanya tinggal prepare sedikit-sedikit saja,” ujar Benny kepada kumparan.
Hasil modifikasi Daihatsu Sirion milik Benny pada ajang Daihatsu Dres-Up e-Challenge 2021. Foto: Dok. Istimewa
Ubahan yang dilakukan pun sifatnya juga plug n play (pnp) alias tidak ada bongkar atau modifikasi bagian tertentu yang mengubah struktur aslinya, termasuk pintu model ala gullwing atau pintu gunting.
“Ya yang paling keliatan kan model pintu gullwing itu ya, saya pakai model pnp, jadi yang nempel di body itu bisa dibikin standar seperti semula lagi,” pungkas Benny.
ADVERTISEMENT
Tampilan luarnya, ubahan paling kentara selain model pintu gullwingnya yakni warna hijau terang berkilau.
Selain itu, bagian depan menggunakan bumper Perodua Myvi Extreme, serta bagian spoilernya juga menggunakan komponen mobil asal Malaysia tersebut. Untuk detailnya, Benny menambahkan aksen karbon pada lis spoiler bawah dan pada grillenya.
“Untuk bumpernya ori dari Malaysia, kalau saya sih patokannya nggak merusak (dudukan),” tutur Benny.
Hasil modifikasi Daihatsu Sirion milik Benny pada ajang Daihatsu Dres-Up e-Challenge 2021. Foto: Dok. Istimewa
Lampu depannya masih menggunakan komponen standar, hanya saja diberi pemanis alis yang juga memiliki aksen karbon.
Sampingnya, selain penggunaan aero kit di bawah, tampilan paling mencolok yakni bagian kaki-kakinya menggunakan velg racing berukuran 16 inci.
“Velgnya pakai HSR WRX, dia semacam special item gitu mas, jadi rare juga hitungannya,” jelas Benny.
ADVERTISEMENT
Modifikasi bagian interiornya juga tidak kalah banyak dengan bagian eksteriornya, sebut saja penggunaan aksen merah dan audio full system, hingga pada bagian bagasi belakang.
Hasil modifikasi Daihatsu Sirion milik Benny pada ajang Daihatsu Dres-Up e-Challenge 2021. Foto: Dok. Istimewa
“Untuk interior nggak banyak ubahan sih mas, paling sistem audio dan pelapis material interiornya,” kata Benny.
Menariknya, Benny ‘menghilangkan’ hand brake pada konsol tengah dan dipindahkan pada area kaki dengan model injak.
Hal tersebut dilakukan, agar Benny dapat menempatkan pusat kontrol untuk audionya di konsol tengah.
“Cuma satu yang saya ubah agak ekstrim, jadi hand remnya nggak ada saya pindahkan jadi (model) foot brake, saya pakai punya (Toyota) Passo,” terang Benny.

Bawa sejumlah prestasi

Hasil modifikasi Daihatsu Sirion milik Benny pada ajang Daihatsu Dres-Up e-Challenge 2021. Foto: Dok. Istimewa
Hasil modifikasi tersebut membawa Sirion milik Benny tersebut berhasil membawa sejumlah prestasi tingkat regional maupun nasional seperti Daihatsu Dress-Up Challenge (DDC) ini.
ADVERTISEMENT
“Dulu ikut kelas Sirion di Semarang pernah dapet juara 1 dan 2 gitu aja. Kalau untuk tingkat nasional seperti DDC itu kan paling banter tahun 2020 tuh 6 besar sih seluruh Indonesia, kalau virtual ini masuk 8 besar” ujar Benny.
Semua modifikasi tersebut, Benny menuturkan dimulai saat ia baru bergabung di komunitas Sirionity pada 2018 lalu dan dilakukan secara bertahap, serta modifikasi yang dilakukan hingga sekarang menelan biaya puluhan juta rupiah.
“Kalau modifikasi mobil ini engga langsung jadi, waktu itu ikut komunitas (Sirionity) sekitar tahun 2018. Untuk biaya modifikasi sih nggak bisa detail ya, tapi gambarannya sekitar Rp 50-60 jutaan,” tutup Benny.