news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Deretan Mobil Baru yang Meluncur di GIIAS 2019

18 Juni 2019 16:14 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Deretan mobil-mobil yang akan meluncur di GIIAS 2019 Foto: dok. kumparan otomotif
zoom-in-whitePerbesar
Deretan mobil-mobil yang akan meluncur di GIIAS 2019 Foto: dok. kumparan otomotif
ADVERTISEMENT
Hajatan akbar otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) satu bulan lagi akan digelar. Kembali bertempat di hall ICE BSD, GIIAS akan dihelat mulai 18 sampai 28 Juli 2019.
ADVERTISEMENT
Nantinya, ragam mobil baru akan diluncurkan di sana. Beberapa pabrikan pun sudah memberikan kisi-kisinya terkait hal itu. Dari bocoran yang ada, sudah ada 5 model mobil yang akan melantai di GIIAS 2019. Apa saja? Berikut daftarnya.
1. Suzuki Jimny
Mobil Jimny keluaran terbaru, di ICE BSD, Serpong, Tangerang Selatan, Jumat (3/8) Foto: Alfons Hartanto/kumparan
Panggung GIIAS 2019 bisa ramai karena model yang satu ini. Bukannya tidak mungkin, pada gelaran yang sama pada tahun lalu, Suzuki Indomobil Sales (SIS) memajangnya dan dijadikan tes pasar, guna mengetahui minat pasar Tanah Air.
Setahun kemudian, Suzuki Jimny akhirnya siap dipasarkan. Bahkan menjelang peluncuran resminya di Indonesia, Jimny sudah bisa dipesan.
2. MPV Hybrid Daihatsu
Mobil Konsep Daihatsu DN Multisix Foto: Jihad Akbar/kumparan
Tak kalah menarik, Daihatsu juga akan kembali memamerkan kendaraan konsepnya di GIIAS 2019.
ADVERTISEMENT
Disebut-sebut, mobil konsep hibridanya ini juga akan bertajuk world premiere. Marketing Director PT Astra Daihatsu Motor, Amelia Tjandra pernah menegaskan, mobil hibrida tersebut punya model MPV.
3. Mazda 3
Mazda 3 Foto: dok. Caradvice
Selanjutnya, Eurokars Motor Indonesia sebagai agen pemegang merek Mazda di Tanah Air juga akan ikut memeriahkan GIIAS dengan meluncurkan Mazda 3.
Sebelumnya mobil paling anyar pabrikan ini sudah meluncur di Singapura dan di Jepang dalam gelaran Tokyo Auto Salon pada Januari 2019 lalu.
Sayangnya untuk pasar Indonesia belum diketahui lebih rinci apakah model sedan atau hatchback yang dikenalkan, atau bahkan keduanya, jadi tunggu nanti ya.
4. Audi Q8
Audi Q8 Foto: dok. Top Gear
PT Garuda Mataram Motor (GMM) yang diwakili Chief Operating Officer-nya Jonas Chendana, mengonfirmasi akan meluncurkan SUV terbarunya Audi Q8. Bila benar dirilis, SUV ini juga akan melengkapi jajaran Q-series Audi yang sudah diisi oleh Q3, Q5, dan Q7.
ADVERTISEMENT
5. Volkswagen Tiguan
Volkswagen Tiguan Allspace Foto: dok. Drive
Menemani Audi Q8, PT GMM yang juga bertindak sebagai agen pemegang Volkswagen di Indonesia juga akan merilis Volkswagen Tiguan versi melar, Allspace.
Perbedaannya dengan versi standar, Tiguan Allspace ini punya tambahan panjang dimensi 215 mm. Dengan penambahan panjang ini, ruang kabin jadi lebih lapang dan bisa mengakomodasi 7 orang penumpang.
6. BMW Seri 3
BMW Seri 3 model 2019 Foto: dok. Motor1
Masih dari segmen premium, BMW juga akan mengenalkan Seri 3 terbaru yang sebelumnya sudah dirilis di Paris Motor Show pada Maret lalu.
Kalau dari gambar modelnya, perbedaan dari Seri 3 tahun lalu yang paling mencolok ada pada eksteriornya. Desain lampu direvisi berikut daytime running light (DRL) punya lekukan yang lebih dinamis dan air dam yang lebih lebar.
ADVERTISEMENT
Lebih lanjut tampilan buritan ikutan dirombak biar menyesuaikan tampangnya yang berubah. Bukan cuma itu, dimensi totalnya juga ikut membesar.
Model lain
Bocoran mobil baru Mitsubishi Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparanOTO
Selebihnya untuk Mitsubishi, Toyota, dan Honda belum ada konfirmasi soal model terbarunya. Kalau merunut kabar terbaru, ada dua kemungkinan model yang dikenalkan Mitsubishi, mulai dari Triton atau Eclipse Cross.
Sementara dari kubu sebelah, Toyota juga belum mau mengungkap mobil yang dipajangnya. Hanya saja makin santer bocorannya merupakan mobil konsep hibrida seperti pernah diungkap Executive General Manager PT Toyota-Astra Motor (TAM), Fransiscus Soerjopranoto.
Terakhir kabar dari Honda Prospect Motor (HPM). Ada dua pula kemungkinannya, bisa Honda Freed yang hanya dipajang sebagai tes pasar, atau Honda Accord yang punya tampang baru dan juga versi turbo untuk meladeni Toyota Camry yang lebih dulu diperbarui.
ADVERTISEMENT