Diterpa Pandemi, Penjualan Toyota Fortuner Asapi Mitsubishi Pajero Sport

19 Agustus 2020 15:25 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Toyota Fortuner SRZ. Foto: dok. TAM
zoom-in-whitePerbesar
Toyota Fortuner SRZ. Foto: dok. TAM
ADVERTISEMENT
Data penjualan mobil secara wholesales (distribusi dari pabrik ke diler) mobil Gaikindo memperlihatkan Toyota Fortuner berhasil menguasai segmen SUV, sekaligus mengasapi rivalnya, Mitsubishi Pajero Sport.
ADVERTISEMENT
Sepanjang Januari hingga Juli 2020, Toyota mengirimkan Fortuner sebanyak 6.857 unit ke diler. Khusus bulan ketujuh ini, pasokan unitnya kembali meningkat di angka 1.667 unit, sebelumnya 293 unit.
Toyota Fortuner TRD yang disegarkan di GIIAS 2019. Foto: Ghulam Muhammad Nayazri / kumparanOTO
Sedangkan jika melihat pesaingnya, Pajero Sport dalam kurun waktu yang sama dikirimkan sebanyak 4.748 unit. Selama Juli 2020 suplai unit ke diler masih di level 703 unit, membaik dari Juni sebenarnya yang saat itu terdistribusi 324 unit.
Meski angkanya belum membaik dibanding tahun lalu, Direktur Pemasaran PT Toyota-Astra Motor (TAM) Anton Jimmi Suwandy merespons positif kinerja penjualan tersebut.
"Cukup baik, posisi nomor satu di kelasnya," ungkapnya saat dihubungi kumparan, Selasa (18/8).
Toyota Fortuner TRD Custom Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparanOTO
Bila dibandingkan periode yang sama pada 2019, tentu terjadi penyusutan penjualan, akibat pandemi corona. Distribusi Toyota Fortuner dari pabrik ke diler saat itu sebanyak 9.941 unit. Sementara Mitsubishi Pajero Sport mampu membuktikan penjualan yang lebih besar, 11.778 unit.
ADVERTISEMENT
Anton mengamini pasar di segmen ini juga ikut terdampak situasi pandemi. Namun konsumennya masih memiliki daya beli yang lebih kuat daripada segmen di bawahnya.
Tampak luar belakang Toyota Fortuner VRZ. Foto: dok. Mobil88
Calon pembelinya diakui lebih jeli mengeluarkan uang, juga punya pertimbangan rasional daripada emosional.
Namun Anton optimistis penjualan SUV bisa lebih bergairah lagi karena sejalan dengan tren dunia. Sejalan dengan itu, juga yakin Fortuner bisa terus menguasai pasar di kelasnya.
"Tentu ada pengaruhnya, market-nya SUV segmen high juga ikut turun. So far seperti itu, dengan dukungan konsumen juga," pungkasnya.
Toyota Fortuner TRD yang disegarkan di GIIAS 2019. Foto: Ghulam Muhammad Nayazri / kumparanOTO

Penjualan SUV ladder frame lainnya setelah Toyota Fortuner dan Mitsubishi Pajero Sport

Data wholesales Gaikindo sepanjang Januari sampai Juli 2020 juga memperlihatkan kinerja SUV ladder frame lainnya. Mengekor setelah Toyota Fortuner dan Mitsubishi Pajero Sport, Nissan Terra terdistribusi sebanyak 780 unit.
ADVERTISEMENT
Pada periode waktu yang sama, pabrik Isuzu juga mendistribusikan MU-X sebanyak 48 unit, yang mana versi penggerak semua roda (4WD) punya kontribusi yang lebih besar, sebanyak 77 persen.
Dalam daftar tidak ada lagi Chevrolet Trailblazer, karena pabrikan memutuskan tidak melanjutkan bisnisnya lagi di Indonesia pada Maret 2020. Sejak Januari hingga Juli, hanya ada 4 unit Trailblazer yang dikirimkan, 1 unit pada Maret dan 3 unit pada April 2020.
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona