Dorong Perekonomian, Sandiaga Uno Kolaborasikan Pariwisata dan Otomotif

18 April 2021 21:33 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno dalam kunjungannya ke IIMS Hybrid 2021. Foto: Ghulam Muhammad Nayazri / kumparanOTO
zoom-in-whitePerbesar
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno dalam kunjungannya ke IIMS Hybrid 2021. Foto: Ghulam Muhammad Nayazri / kumparanOTO
ADVERTISEMENT
Pameran otomotif IIMS Hybrid 2021, mendapat apresiasi Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Republik Indonesia, Sandiaga Uno.
ADVERTISEMENT
Seperti yang sempat diungkapkan Presiden Joko Widodo, IIMS 2021 disebutnya sebagai pembuka jalan event-event bertaraf internasional di Indonesia, yang sempat tertunda.
"Saya yakin kita bisa mendorong terus penggabungan antara pariwisata dan otomotif ini, juga akan meningkatkan penjualan produk-produk ekonomi kreatif," ungkap Sandiaga Uno.

Pariwisata berbasis otomotif

Dalam diskusi dengan tema 'Bangkitkan Pariwisata Indonesia Melalui Wisata Berkendara yang Aman, Tertib, Sehat dan Menyenangkan' Sandiaga Uno coba mensinergikan industri otomotif dan pariwisata.
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno dalam kunjungannya ke IIMS Hybrid 2021. Foto: Ghulam Muhammad Nayazri / kumparanOTO
Pada masa pandemi ini juga, ada 77 persen masyarakat yang keluar kota kini menggunakan kendaraan pribadi, ketimbang angkutan umum.
"Iya sulit untuk naik pesawat, kereta dan lain-lain bisa naik motor dan mobil, makanya kami gagas wonderful ride Indonesia. Banyak potensi wisata di Indonesia, yang bisa diakses dengan kendaraan pribadi," ucapnya.
ADVERTISEMENT
Bersama dengan Perhimpunan Wisata Otomotif Indonesia (PWOI), dirinya sempat menjajah beberapa destinasi wisata eksotis.
"Ada destinasi-destinasi unik, yang hanya bisa dijangkau dengan otomotif, dan mobil listrik, mobil off road yang unik ini sangat diminati para anggota pelaku pariwisata dan anggota komunitas otomotif," tutur Menparekraf.
Menparekraf Sandiaga Uno naik mobil listrik Toyota. Foto: Dok. Kemenparekraf
Dirinya yakin, bisa mensinergikan pariwisata dan otomotif in. Sehingga bisa akan meningkatkan penjualan produk-produk ekonomi kreatif, khususnya di daerah-daerah.
"Kami --bersama PWOI terus mendorong kegiatan yang menggabungkan pariwisata dengan otomotif, agar dua industri ini yang sempat terpuruk bisa bangkit kembali," katanya.
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno dalam kunjungannya ke IIMS Hybrid 2021. Foto: Istimewa