Honda Brio Satya Rajanya Wholesales Mobil LCGC, Geser Daihatsu Sigra

21 Oktober 2020 11:08 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Honda Brio Satya juga mengikuti ubahan Brio RS  Foto: dok. HPM
zoom-in-whitePerbesar
Honda Brio Satya juga mengikuti ubahan Brio RS Foto: dok. HPM
ADVERTISEMENT
Honda Brio Satya kembali menduduki puncak klasemen wholesales mobil LCGC sepanjang September 2020.
ADVERTISEMENT
Berdasarkan data Gaikindo, produk andalan Honda ini mencatatkan angka distribusi dari pabrik ke diler sebanyak 3.540 unit. Ada lonjakan signifikan hingga 205,6 persen dibandingkan Agustus 2020 yang hanya 1.158 unit.
Jawara bulan lalu, Daihatsu Sigra, harus puas menjadi runner up dengan kenaikan penjualan 47 persen dari 2.136 unit di Agustus menjadi 3.142 di September.
Beberapa unit test New Daihatsu Sigra terpakir di kawasan Mall Bandung. Foto: Daihatsu
Lalu, saudara kembar Daihatsu Sigra, yakni Toyota Calya membuntuti di posisi ketiga dengan raihan distribusi 3.052 unit. Naik 212 persen dibandingkan bulan sebelumnya yang hanya 978 unit.
Berikutnya untuk Toyota Agya dan Daihatsu Ayla, harus puas bertengger di posisi 4 dan 5 dengan raihan 2.125 unit untuk Agya dan 1.756 unit untuk Ayla.
New Toyota Agya 2020 Foto: dok. Toyota Indonesia
Capaian Toyota Agya juga alami peningkatan hingga 162 persen dari bulan sebelumnya yang cuma 809 unit. Pun dengan Ayla yang naik 35,7 persen dari 1.756 unit di bulan Agustus.
ADVERTISEMENT
Terakhir di posisi 6 ada Suzuki Karimun Wagon R yang angka wholesales-nya juga meningkat hingga 105 persen dari 106 unit di Agustus menjadi 218 unit di September.
Wholesales Mobil LCGC September 2020. Foto: dok. kumparan

Penjualan mobil LCGC terus menggeliat

Secara keseluruhan, wholesales LCGC pada September 2020 kemarin membukukan angka 13.829 unit. Capaian itu naik 113,3 persen dari 6.481 unit di bulan Agustus 2020.
Sedangkan bila dibandingkan dengan September 2019, capaian itu terkoreksi 28,1 persen dari 19.252 unit.
Lalu bila direkap dari Januari hingga September 2020, wholesales mobil LCGC sudah mencatatkan angka 77.781 unit. Meski sudah mulai menunjukkan tren positif, capaian itu nyatanya belum bisa menyamai periode sama di tahun 2019 lalu yang mencapai 156.642 unit atau minus 50,3 persen.
ADVERTISEMENT
Lalu, akankah penjualan mobil LCGC kembali alami peningkatan signifikan di 3 bulan terakhir tahun ini? Menarik untuk dinantikan.
***
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona)