Ini 10 Mobil Terlaris di Kuartal I 2020

21 April 2020 8:14 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pekerja mengecek mobil di IPC Car Terminal, Cilincing, Jakarta Utara, Rabu (9/1). Foto: ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso
zoom-in-whitePerbesar
Pekerja mengecek mobil di IPC Car Terminal, Cilincing, Jakarta Utara, Rabu (9/1). Foto: ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Pasar mobil nasional terus mengalami tekanan penurunan akibat imbas pandemi COVID-19 atau virus corona selama kuartal pertama tahun 2020.
ADVERTISEMENT
Data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) menyebut, penjualan retail mobil selama Januari hingga Maret 2020 turun hingga 15.9 persen atau terserap pasar 219.361 unit. Sedangkan tahun sebelumnya di periode yang sama bisa mencapai 260.804 unit.
Dari sisi angka wholesales--distribusi ke diler terkoreksi sekitar 7,2 persen atau 236.825 unit dari tiga bulan pertama 2019 sebanyak 255,191.
Bahkan pasar retail khusus Maret 2020 tercatat merosot 22,4 persen, dari Februari 2020 yaitu 77.847 unit terkoreksi menjadi 60.447 unit.
Toyota masih menduduki puncak teratas di lima besar merek terlaris selama Januari hingga Maret dengan angka distribusi 75.363 unit, turun 2,5 persen dari periode tahun lalu atau 77.256 unit.
Suasana GIIAS 2019, di ICE BSD, Tangerang Selatan. Foto: Aditia Noviansyah/kumparan
Posisi kedua bertengger Daihatsu dengan penjualan mencapai 48.113 unit. Jumlah tersebut turun 5,1 persen dari 50.699 unit pada periode tahun lalu. Pancapaian positif dicapai Honda dengan kenaikan angka distribusi hingga 25,6 persen atau 36.218 unit.
ADVERTISEMENT
Mitsubishi Motors dan Suzuki berada di posisi keempat dan kelima dengan masing-masing mencetak penjualan 24.572 unit dan 24.210 unit.
Avanza masih jagoannya
Berdasarkan model, Toyota Avanza kokoh di peringkat pertama sebagai mobil terlaris Januari-Maret 2020. Kembaran Daihatsu Xenia itu terdistribusi sebanyak 20.768 unit.
Di bawahnya ada Honda Brio--model Satya dan RS-- yang terjual sebanyak 17.075 unit. Sedangkan mobil murah Daihatsu Sigra berada di posisi ketiga dengan penjualan 13.750 unit.
Suasana pameran Indonesia Internasional Motor Show (IIMS) di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Kamis (25/4). Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan
Posisi empat besar disabet LMPV tiga berlian, Mitsubishi Xpander--termasuk tipe Cross-- yang mencatat distribusi 13.415 unit. Di peringkat lima, enam, dan tujuh diisi mobil Toyota Kijang Innova, Rush, dan Calya, yang masing-masing terjual 12.703 unit, 12.097 unit, dan 12.030 unit.
Mobil terlaris kuartal 1 tahun 2020 Foto: Bagas Putra Riyadhana
Secara lengkap, berikut klasemen penjualan mobil terlaris selama Januari-Maret 2020:
ADVERTISEMENT
1. Toyota Avanza 20.768 unit
2. Honda Brio (RS dan Satya) 17.075 unit
3. Daihatsu Sigra 13.750 unit
4. Mitsubishi Xpander 13.415 unit
5. Toyota Kijang Innova 12.703 unit
6. Toyota Rush 12.097 unit
7. Toyota Calya 12.030 unit
8. Suzuki Carry Pickup 11.446 unit
9. Daihatsu Gran Max Pickup 10.671 unit
10. Honda HR-V 7.457 unit
***
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona.
***
Yuk! bantu donasi atasi dampak corona.