Kenalan dengan MPV Baru Toyota, Saudara Jauh Innova dan Avanza

21 Mei 2020 17:35 WIB
comment
4
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Toyota Sienna. Foto: dok. Toyota
zoom-in-whitePerbesar
Toyota Sienna. Foto: dok. Toyota
ADVERTISEMENT
Toyota Sienna, demikian nama MPV yang dimaksud. Mobil yang mengaspal di negeri Paman Sam tersebut telah memasuki generasinya yang ke-4.
ADVERTISEMENT
Ubahannya terbilang signifikan bila dibandingkan versi pendahulunya. Baik rancang bangun, eksterior maupun interior jadi lebih kekinian dan modern.
"Ini adalah kendaraan yang sepenuhnya baru dari bawah ke atas, termasuk platform-sasis, serta penggerak listrik baru," tulis Chief Engineer Toyota, Monte Kaehr dalam rilis resmi.
Toyota Sienna. Foto: dok. Toyota
Ya, mobil sudah dibangun menggunakan platform Toyota New Global Architecture (TNGA)-K dengan konfigurasi mesin berpenggerak depan atau semua roda, yang sama seperti Camry, RAV-4, maupun Harrier.
Khusus Sienna, sistem penggeraknya kini sudah all wheel drive. Ini guna menyesuaikan jantung mekanisnya yang sudah berpadu teknologi hybrid dan menggunakan dua motor listrik pada tiap poros rodanya.
Toyota Sienna. Foto: dok. Toyota
Tak ada lagi mesin 3.500 cc V6. Semua varian sudah menggendong mesin 2.500 cc yang dihubungkan sepasang motor listrik serta baterai. Daya maksimumnya dari data teknis mencapai 239 dk, menurun 55 dk memang tapi yang terbaru ini lebih efisien konsumsi bahan bakarnya
ADVERTISEMENT
Oke secara desain bentuknya sebelas dua belas Honda Odyssey. Perawakan pada Sienna paling anyar ini lebih terpancar aura keen look khas Toyota.
Toyota Sienna. Foto: dok. Toyota
Sejauh mata memandang, dia menggabungkan nuansa elegan dan mewah khas mobil keluarga. Pun dengan interiornya.
Untuk dashboard sudah ada audio layar sentuh model floating seperti Yaris terbaru. Di dalamnya juga ada lampu iluminasi yang menambah kemewahan mobil.
Interior Toyota Sienna. Foto: dok. Toyota
Daya angkutnya sanggup berisikan 7-penumpang sekaligus. Baris dua joknya model captain seat. Seluruh penumpang pun juga leluasa keluar masuk karena mekanisme bukaan pintunya geser.
Interior Toyota Sienna. Foto: dok. Toyota
Menyangkut fitur keselamatannya mobil sudah dilengkapi pengereman darurat mandiri, peringatan titik buta, peringatan lalu lintas belakang ketika keluar parkir, lampu jauh otomatis, maupun pengkoreksi setir.
Interior Toyota Sienna. Foto: dok. Toyota
Toyota Sienna hadir dalam empat varian: XLE, XSE, Limited, dan Platinum. Harga MPV tersebut mulai dari 34 ribu sampai 50 ribu dolar AS atau setara Rp 501 hingga 734 jutaan.
ADVERTISEMENT
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona
*****
Yuk! bantu donasi atasi dampak corona.