Lagi, Honda Indonesia Ingatkan Recall Airbag

22 Oktober 2019 15:32 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Uji irit Honda Brio melintasi tol lingkar luar Jakarta Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparanOTO
zoom-in-whitePerbesar
Uji irit Honda Brio melintasi tol lingkar luar Jakarta Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparanOTO
ADVERTISEMENT
PT Honda Prospect Motor (HPM) kembali mengingatkan konsumen yang mobilnya terdampak penarikan kembali (recall) inflator airbag, untuk segera melakukan penggantian komponen di bengkel resmi terdekat.
ADVERTISEMENT
Mengacu keterangan tertulis yang diterima kumparan, Selasa (22/10), sejak kampanye digulirkan pada Mei 2013 lalu hingga September 2019, setidaknya sudah ada 60 persen mobil terdampak yang sudah diperbaiki.
Ilustrasi airbag. Foto: WhichCar
Atau rinciannya, dari total 606.726 unit, sudah 362.854 mobil tertangani.
Recall Honda ini diadakan setelah ditemukannya masalah komponen inflator airbag besutan Takata. Dikhawatirkan kantung udara tersebut bisa mengembang secara berlebih, bahkan pecah karena tekanan besar pada inflator.
Atas tekanan yang besar itu berpotensi menambah cedera atau kematian pengemudi maupun penumpang depan manakala terjadi kecelakaan.
Honda Jazz Generasi Kedua. Foto: Wikipedia
"Kampanye ini merupakan bagian dari upaya kami untuk selalu memastikan kendaraannya pada standar keselamatan dan kualitas yang tertinggi," kata Service & Parts Assistant General Manager PT HPM, Denny MT.
ADVERTISEMENT
Setidaknya ada sembilan model Honda dari berbagai tahun produksi yang harus diperbaiki, meliputi:
Untuk itu pabrikan berlambang H besar ini terus menggalakkan konsumennya agar benar-benar melakukan penggantian komponen. Terakhir, HPM mengumumkan reminder recall pada Agustus 2019.
Honda Freed generasi pertama Foto: dok. Wikimedia
"Mengingat pentingnya progam ini, kami meminta konsumen yang kendaraannya teridentifikasi untuk segera membawa mobilnya ke bengkel resmi Honda untuk proses pemeriksaan dan penggantian komponen," tambah Denny.
HPM pun telah menyampaikan surat pemberitahuan langsung kepada konsumen yang mobilnya terdampak. Rekomendasinya, segera daftarkan mobil di bengkel terdekat supaya penggantian cepat dilakukan alias tidak mengantre.
Honda CR-V Generasi Pertama (RD1 Foto: Dok. Bangkit Jaya Putra
Klaim Honda, proses penggantian berkisar satu hingga dua jam dan tanpa biaya. Adapun untuk informasi lebih lanjut dapat hubungi Honda Customer Care 0-800-1446-632 atau kunjungi laman resmi pud.honda-indonesia.com.
ADVERTISEMENT