Meluncur 28 April, Daihatsu Rocky Dijual Mulai Rp 180 Jutaan

21 April 2021 13:15 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Daihatsu Rocky yang siap mengaspal di Indonesia. Foto: Ghulam Muhammad Nayazri / kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Daihatsu Rocky yang siap mengaspal di Indonesia. Foto: Ghulam Muhammad Nayazri / kumparan
ADVERTISEMENT
Daihatsu Rocky bakal mengaspal di Indonesia pada 28 April 2021. Hal ini diketahui setelah adanya undangan resmi dari Astra Daihatsu Motor (ADM) yang kumparan terima pada Rabu (21/4).
ADVERTISEMENT
Meski tak spesifik menyebutkan akan meluncurkan produk baru, tapi berdasarkan keterangan tenaga penjual, Rocky dipastikan meluncur pada akhir bulan ini.
"Iya (meluncur) estimasi di tanggal 28 sampai 30 April 2021," kata Wiraniaga Daihatsu kepada kumparan.
Daihatsu Rocky yang siap mengaspal di Indonesia. Foto: Ghulam Muhammad Nayazri / kumparan
Dia juga menjelaskan nanti akan ada 5 varian yang diperkenalkan untuk pasar Indonesia yakni Rocky 1,2 liter M, Rocky 1,2 X manual dan matik, serta Rocky 1.0 liter Turbo manual dan matik.
"Kisaran harga untuk varian low-nya Rp 180 jutaan dan varian turbo matik-nya estimasi Rp 240 juta," terangnya.
Nah, bocoran varian yang dijelaskan tenaga penjual Daihatsu tersebut juga identik dengan total varian pada informasi di situs resmi Direktorat Jenderal Bina Keuangan Daerah Kementerian Dalam Negeri. Di sana tertulis jika nilai jual beli kendaraan bermotor (NJKB) nya adalah Rp 130-168 juta
ADVERTISEMENT

Ikut SPK setor Rp 5 juta

Daihatsu Rocky yang siap mengaspal di Indonesia. Foto: Ghulam Muhammad Nayazri / kumparan
Bagi yang tertarik dapat unit lebih dulu, tenaga penjual juga sudah membuka keran inden pemesanan. Konsumen cukup membayar tanda jadi Rp 5 juta.
"Bisa sekarang untuk SPK, rencana estimasi pengiriman unitnya paling Juni sampai Juli 2021," terangnya.
Bicara spesifikasi, SUV kompak ini memiliki 2 model mesin. Pertama mesin bensin 4-silinder berkubikasi 1.2 liter dan memiliki tenaga maksimal 86 dk dan torsi puncak 107 Nm.
Daihatsu Rocky yang siap mengaspal di Indonesia. Foto: Ghulam Muhammad Nayazri / kumparan
Kemudian ada juga mesin bensin 3-silinder berkapasitas 1.0 liter. Racikan mesin ini menawarkan tenaga maksimal 96 dk dan torsi puncak 140 Nm.
Hadirnya Rocky di Indonesia nanti dipastikan akan mengusik kompetitornya yang sudah lebih dulu mengaspal yakni Kita Sonet dan Nissan Magnite.
ADVERTISEMENT