Mobil Listrik Mungil Wuling Laris Manis, Laku 50 Ribu Unit

24 Agustus 2020 19:18 WIB
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Wuling Hongguang Mini EV. Foto: dok. Wuling
zoom-in-whitePerbesar
Wuling Hongguang Mini EV. Foto: dok. Wuling
ADVERTISEMENT
Wuling beberapa waktu telah merilis mobil listrik mungilnya yang diberi nama Hongguang Mini EV (Electric Vehicle). Rupanya usai peluncuran, pabrikan langsung mendulang respons positif.
ADVERTISEMENT
Mengacu laporan Gasgoo yang dilansir Carscoops, kendaraan setrum berbadan kecil tersebut sudah dipesan 50 ribu unit sejak keran pemesanan dibuka 24 Juli lalu. Angka yang besar untuk pemesanan sebuah kendaraan listrik, apalagi masih dalam kondisi pandemi.
Wuling Hongguang Mini EV. Foto: dok. Wuling
Bukannya tanpa sebab, pabrikan rupanya menjual Wuling Hongguang Mini EV dengan banderol murah terjangkau. Mengacu laman resmi harganya dijual mulai dari Rp 61,5 jutaan sampai paling mahal 82,8 jutaan.
Cara pemasaran pabrikan berlambang lima berlian itu juga terbilang sukses. Wuling memfokuskan penjualannya di hampir 100 jaringan outlet di kota-kota besar dan sibuk di Tiongkok, sehingga mampu menarik perhatian warga metropolitan.
Wuling Hongguang Mini EV dengan pintu bagasi yang dibuka. Foto: dok. Wuling
Wuling Hongguang Mini EV merupakan mobil listrik kecil-kecil cabai rawit. Sejauh mata memandang dimensinya terlihat mungil. Ukurannya saja memiliki panjang 2.917 mm, lebar 1.493 mm, tinggi 1.621 mm, dan jarak sumbu roda 1.940 mm.
Wuling Hongguang Mini EV. Foto: dok. Wuling
Meski kecil, kabinnya ternyata mampu muat 4-penumpang dewasa sekaligus. Tapi baris belakangnya tanpa headrest dan model joknya punya konfigurasi pelipatan menyeluruh, alias tidak bisa dipisah 50:50.
ADVERTISEMENT
Tentu boleh dibilang mobil ini patut disandingkan dengan BMW i3S yang punya bentuk dan konfigurasi serupa.
Interior Wuling Hongguang Mini EV. Foto: dok. Wuling

Spesifikasi mobil listrik Wuling Hongguang Mini EV

Oke lanjut mengenai spesifikasi jantung mekanisnya. Wuling Hongguang Mini EV dibekali motor listrik yang menjanjikan tenaga 27 dk yang mendapat pasokan daya dari baterai berkapasitas 13,8 kWh.
Interior Mobil listrik Wuling Hongguang Mini EV. Foto: dok. Wuling
Kecepatan puncaknya bisa mencapai 100 km/jam. Daya jelajahnya juga terbilang jempolan. Dalam sekali pengisian baterai bisa menjangkau sekitar 170 km, sudah barang tentu bakal cocok jadi alternatif mobil perkotaan.
Interior dan konfigurasi jok mobil listrik Wuling Hongguang Mini EV. Foto: dok. Wuling
Baterainya itu juga sudah disematkan teknologi Battery Management System (BMS) pintar, yang bisa menyesuaikan kondisi terhadap suhu rendah. Keseluruhan insulasinya juga sudah lolos serangkaian 16 uji keselamatan termasuk pengetesan anti air maupun debu.
ADVERTISEMENT
Soal kualitas maupun kondisi terkini baterai pun bisa dipantau melalui aplikasi di smartphone.
Pengecasan Mobil listrik Wuling Hongguang Mini EV. Foto: dok. Wuling
Oh ya, mengenai fitur keselamatan Wuling membuat Hongguang Mini EV dengan struktur rangka baja yang kuat. Soal peranti keselamatannya selain sabuk keselamatan, juga sudah ada rem Anti Lock Braking System (ABS), Electronic Brake-force Distribution (EBD), Tire Pressure Monitoring System, sensor parkir, maupun jok belakang ISOFIX.
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona
***
Saksikan video menarik di bawah ini.