Nissan Dikabarkan Bakal Lepas Saham Mitsubishi

17 November 2020 7:48 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Aliansi Renault Nissan Mitsubishi Foto: dok. asia.nikkei
zoom-in-whitePerbesar
Aliansi Renault Nissan Mitsubishi Foto: dok. asia.nikkei
ADVERTISEMENT
Kabar mengejutkan datang dari industri otomotif Jepang. Nissan dikabarkan bakal menjual 34 persen saham Mitsubishi.
ADVERTISEMENT
Demikian seperti dikutip dari laporan Reuters, Senin (16/11). Namun hal tersebut secara implisit ditampik Nissan.
"Tidak ada rencana untuk mengubah struktur modal dengan Mitsubishi," kata juru bicara Nissan. Sementara itu, perwakilan Mitsubishi juga menyatakan hal yang sama.
Mitsubishi Xpander Cross Rockford Fosgate Black Edition. Foto: dok. Muhammad Ikbal/kumparan
Akan tetapi, bila Nissan benar akan melepas saham mereka, tentu akan mengubah pola aliansi Renault-Nissan-Mitsubishi.
Di kesempatan yang berbeda, Chief Operating Officer dan Chief Performance Officer Nissan Motor Ashwani Gupta menuturkan tidak ada pembahasan soal peluang melepas saham mereka di Mitsubishi.
Menurut laporan Bloomberg, Nissan bisa saja melepas sahamnya ke perusahaan di bawah Mitsubishi Group seperti Mitsubishi Corp, yang sudah memegang seperlima saham di Mitsubishi Motors.
Nissan All New Livina di GIIAS 2019 Foto: dok. Muhammad Ikbal/kumparan
Nissan, yang 43 persen sahamnya dimiliki oleh Renault, pekan lalu merevisi perkiraan kerugian operasinya hingga akhir tahun fiskal yang berakhir Maret 2021, sebesar 28 persen.
ADVERTISEMENT
Sementara Mitsubishi Motors, produsen mobil nomor 6 di Jepang, memperkirakan mengalami kerugian operasional mencapai 140 miliar yen atau setara Rp 18 triliun.