Nissan Kicks e-Power Raih Bintang 5 Uji Tabrak ASEAN NCAP

3 November 2020 15:35 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Nissan Kicks. Foto: dok. Muhammad Ikbal/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Nissan Kicks. Foto: dok. Muhammad Ikbal/kumparan
ADVERTISEMENT
Menyusul Toyota Corolla Cross Hybrid, Nissan Kicks e-Power juga meraih nilai penuh atau bintang lima dalam pengujian tabrak ASEAN NCAP.
ADVERTISEMENT
Berdasarkan laporan yang dipublikasikan 24 Oktober 2020 lalu itu, pengetesannya menggunakan unit Kicks e-Power lansiran 2020 buatan Nissan Thailand.
Nissan Kicks e-Power. Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
Secara perolehan poin, Nissan Kicks e-Power menyabet nilai 86.93. Poin yang terbilang istimewa pada pengetesan khusus mobil baru itu.
Pada sektor perlindungan penumpang dewasa bagian depan, SUV crossover tersebut diganjar nilai 34,06 dari 36,00. Adapun pengujian tabrak depan, skornya 15,78 dari 16,00. Nilai sempurna juga ditorehkan untuk pengujian tabrak samping.
Pengujian ASEAN NCAP Nissan Kicks e-Power. dok. ASEAN NCAP
Lanjut perlindungan penumpang anak yang menggunakan child seat, keseluruhan nilainya juga di atas ekspektasi, 40,70 dari 49,00. Ditambah kemudahan memasang child seat nilainya 10,33 dari 12,00.
Guna melengkapi penilaian, ASEAN NCAP juga menghadiahi poin tinggi pada fitur keselamatan aktif yang ada pada Kicks e-Power, nilainya 13,57 dari 18,00 mencakup fungsi brake assist, blind sport monitoring, dan seatbelt reminder.
Nissan Kicks. Foto: dok. Muhammad Ikbal/kumparan
Torehan bintang lima Nissan Kicks e-Power lantaran dari sisi keselamatan dilengkapi fitur:
ADVERTISEMENT
"Pada pengujian ini Nissan Kicks e-Power berhasil meraih keseluruhan skor 86,93 untuk perlindungan penumpang dewasa, anak, dan teknologi bantuan keselamatan, maka dari itu kami menganugerahkan model ini bintang lima," tulis pernyataan ASEAN NCAP dalam pernyataan resmi.
Layout mesin Nissan Kicks e-Power. Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan

Nissan Kicks e-Power di Indonesia

Nissan Kicks e-Power juga sudah diniagakan di Indonesia. Harganya Rp 449 juta, yang sekaligus menjadikannya mobil hybrid termurah di Indonesia saat ini.
Fitur keselamatannya serupa model di Thailand, namun beda dari unit yang dites di atas, jumlah airbag Kicks e-Power yang dijual di Indonesia sebanyak 6 titik, lalu ditambahkan:
ADVERTISEMENT
Soal dapur pacunya menggendong mesin 1.198 cc bertenaga 127 dk di 4.000 sampai 8.992 rpm, serta torsi puncak 260 Nm pada putaran 500 hingga 3.008 rpm.
Mesinnya digunakan sebagai generator yang mengubah tenaga mesin menjadi daya listrik, yang disuplai langsung ke motor listrik dan sistem penggerak, juga disimpan ke baterai.
Berdasarkan cara kerjanya itu, teknologi e-Power yang diusung merupakan hibrida tipe seri.