Penjualan Hyundai Naik 10 Kali Lipat, Creta dan Stargazer Jadi Tulang Punggung

13 Januari 2023 16:43 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Hyundai Stargazer saat acara STARGAZER Driving Day: A Journey with The Star yang berlangsung di Surabaya-Solo (31/8-2/9). Foto: Sena Pratama/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Hyundai Stargazer saat acara STARGAZER Driving Day: A Journey with The Star yang berlangsung di Surabaya-Solo (31/8-2/9). Foto: Sena Pratama/kumparan
ADVERTISEMENT
Chief Operating Officer PT Hyundai Motors Indonesia (HMID), Makmur mengungkapkan, penjualan mobil Hyundai secara ritel tumbuh 10 kali lipat di tahun 2022.
ADVERTISEMENT
“Kalau kita lihat, kita berhasil menjual 200 mobil, berada di posisi 18. Tahun 2021, penjualan kita naik menjadi 3.000 dan berada di posisi 10. Tahun 2022, penjualannya naik menjadi 30 ribu. Posisi kita sekarang berada di posisi 6 sebagai merek terlaris,” katanya.
Penjualan tersebut didominasi Hyundai Creta dengan porsi lebih dari 15 ribu unit. Kemudian, diikuti oleh penjualan Hyundai Stargazer di angka 10 ribu unit kendaraan.
“Sisanya dari yang lain seperti model mobil listrik favorit Hyundai IONIQ 5, Hyundai Palisade, Hyundai Santa Fe, Hyundai Kona EV dan lainnya. Semua produk mendapatkan respons positif dari masyarakat,” ujarnya.
Menurut Makmur, dominasi Hyundai Creta sendiri tak lepas dari naiknya tren kendaraan SUV di Indonesia.
ADVERTISEMENT
“Saat ini, Hyundai Creta dan Hyundai Stargazer mendapatkan program pembaruan assurance juga seperti payment assurance kalau gagal bayar di tengah jalan jadi diharapkan penjualannya akan semakin meningkat di tahun 2023 ini,” ujarnya.

Isu resesi ekonomi global

Makmur juga menjelaskan pihaknya optimistis penjualan mobil stabil di tahun 2023 meskipun diterpa ancaman resesi ekonomi global.
“Saya selalu optimistis bahwa dalam suatu keadaan resesi atau kesulitan pasti ada suatu kesempatan kita menjadi maju. Jadi, kita akan selalu mempelajari dan melihat pola ke depannya tren penjualan mobil di Indonesia akan seperti apa,” imbuhnya.
Hyundai sendiri enggan memberikan target penjualan mobil di periode ini. Namun, pihaknya berusaha mengenalkan beberapa produk maupun layanan terbaru bagi masyarakat Indonesia.
ADVERTISEMENT
“Kita tidak spesifik menjelaskan angka. Bagi kami, kapasitas pabrik saat ini bisa digenjot hingga 250 ribu unit dalam kondisi penuh. Kita saat ini fokus kepada pelanggan, menyediakan produk dan layanan terbaru untuk tahun ini,” pungkasnya.