Pesanan All New Suzuki Ertiga Sudah Tembus 3.000 Unit

29 Mei 2018 10:06 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
All new Suzuki Ertiga (Foto: Citra Pulandi Utomo/kumparanOTO)
zoom-in-whitePerbesar
All new Suzuki Ertiga (Foto: Citra Pulandi Utomo/kumparanOTO)
ADVERTISEMENT
PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) sedang menikmati berkah dari mobil berkapasitas 7-penumpang yang baru mereka perkenalkan kurang lebih satu bulan silam, all new Suzuki Ertiga. Hadir dengan ubahan total dari mulai jantung mekanis, kosmetika, hingga fitur membuat generasi kedua dari Suzuki Ertiga ini cukup digandrungi oleh masyarakat Tanah Air.
ADVERTISEMENT
Hal tersebut bisa dibuktikan lewat surat pemesanan kendaraan (SPK) yang berhasil dibukukan all new Suzuki Ertiga yang hampir mencapai 3.500 unit sampai akhir pekan kemarin.
Direktur Marketing 4Wheel PT SIS Donny Ismi Saputra mengatakan, sejak melakukan debut globalnya yang bertepatan dengan ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) April 2018, all new Suzuki Ertiga sudah berhasil mencatatkan pemesanan sampai 3.491 unit.
“SPK per tanggal 12-25 Mei 2018 itu 2.027 unit. Dan sebelum itu (termasuk yang di IIMS) 1.284 unit,” jelas Donny saat ditemui dalam acara Suzuki Peduli Mudik 2018, di Hotel Morissey, Senin (28/5).
Pengiriman dikejar sebelum Lebaran
Donny memastikan kalau seluruh konsumen yang melakukan pemesanan sampai tanggal 25 Mei 2018 dipastikan akan mendapatkan unit kendaraan barunya ini sebelum Hari Raya Lebaran.
ADVERTISEMENT
“Kami sudah mulai proses delivery per tanggal 12 Mei 2018 ke seluruh Indonesia, jadi kalau yang mau digunakan mudik itu bisa banget,” imbuhnya.
PT SIS sendiri punya harapan yang cukup besar pada MPV teranyar ini. Mereka menargetkan penjualan 5.000 unit Suzuki Ertiga setiap bulannya.
Launching All New Ertiga. (Foto: Puti Cinintya Arie Safitri/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Launching All New Ertiga. (Foto: Puti Cinintya Arie Safitri/kumparan)
All new Suzuki Ertiga hadir dengan mesin seri K15B berkapasitas 1,5 liter --naik dibanding sebelumnya yang hanya 1,4 L-- yang menjanikan tenaga sebesar 103 daya kuda (dk) pada 6.000 rpm dan torsi 138 Nm pada 4.400 rpm. Mesin ini dikawinkan dengan pilihan transmisi manual 5-percepatan atau otomatis (AT).
Soal fitur Ertiga dilengkapi dengan rem Anti-lock Braking System (ABS), Electronic Brake-force Distribution (EBD), Dual Airbags, dan kursi ISOFIX. Pada tipe tertinggi, yakni all new Ertiga GX-ESP turut dilengkapi fitur Electronic Stability Program (ESP).
ADVERTISEMENT
Untuk tahu detail harga dari all new Suzuki Ertiga, kamu bisa melihatnya disini.
Komparasi Suzuki Ertiga (Foto:  Sabryna Putri Muviola/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Komparasi Suzuki Ertiga (Foto: Sabryna Putri Muviola/kumparan)