Resmi, Isuzu Panther Pamit dari Indonesia

10 Februari 2021 15:43 WIB
comment
13
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Isuzu Panther Foto: dok. olx
zoom-in-whitePerbesar
Isuzu Panther Foto: dok. olx
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Kiprah sang legenda Isuzu Panther akhirnya resmi berakhir pada 2021 ini. Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI) mengkonfirmasi, tidak lagi melanjutkan eksistensinya.
ADVERTISEMENT
"Hari ini kami ucapkan terima kasih Panther, karena kami akan lebih fokus lagi kepada komersial, tetapi dari sisi pengguna Panther tidak usah khawatir, karena kami Isuzu Real Partner Real Journey," jelas General Manager Marketing IAMI Attias Asril, dalam Isuzu Media Gathering secara virtual, Rabu (10/2).
Isuzu Panther Kotak Foto: dok. Wikimedia
Isuzu Panther harus disuntik mati lantaran mesin Diesel lawasnya tidak memenuhi standar emisi Euro 4.
Sebagaimana diketahui, mulai April 2021 seluruh kendaraan bermotor niaga dan penumpang bermesin Diesel yang dipasarkan di dalam negeri harus Euro 4. Namun karena kondisi pandemi, implementasinya diundur hingga April 2022.
Selain itu IAMI memilih menyudahi produksinya juga karena penjualannya kian meredup, tergerus model lain yang menawarkan wujud juga fitur yang lebih modern.
Tampilan depan Isuzu Panther Foto: Bangkit Jaya Putra
Panther terakhir diproduksi di pabrik Gaya Motor selama Januari hingga Februari 2020. Totalnya 333 unit untuk model minibus (MPV) maupun pikapnya.
ADVERTISEMENT
"Isuzu Panther tidak diproduksi lagi karena kami akan fokus pada kendaraan komersial seperti D-MAX, Elf, Traga, dan Giga," katanya.
Isuzu Panther Kapsul Foto: dok. Wikimedia
Sebelumnya Attias juga memberi kisi-kisi bahwa kelanjutan Isuzu Panther diputuskan tahun ini. Ujarnya usai produksi terakhir, jaringan penjualan tinggal memfokuskan penghabisan stok yang ada.

Populasi Isuzu Panther 400 ribu unit lebih

Selebihnya sejak pertama kali meluncur pada 1991 hingga harus pensiun pada 2021, atau masa baktinya selama 3 dekade, Isuzu Panther terjual hingga 433.117 unit.
Lebih lanjut mulai sekarang Isuzu Indonesia hanya akan menjual kendaraan segmen penumpang berupa Isuzu MU-X, yang pada akhir tahun ini akan hadir versi terbarunya.
Sayonara Isuzu Panther...
Tampilan depan Isuzu Panther Foto: Bangkit Jaya Putra
***