Sah, 2 Mobil Listrik Baru Hyundai Meluncur Minggu Ini, Catat Jadwalnya

3 November 2020 17:50 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Hyundai Kona Electric Foto: dok. Carscoops
zoom-in-whitePerbesar
Hyundai Kona Electric Foto: dok. Carscoops
ADVERTISEMENT
Hyundai Motors Indonesia (HMI) memastikan akan meluncurkan dua mobil listrik terbarunya, yakni Hyundai Ioniq dan Hyundai Kona Electric pada minggu ini.
ADVERTISEMENT
Berdasarkan undangan yang kumparanOTO terima dari HMI, kedua mobil listrik itu akan jalani debut perdananya di Tanah Air pada Jumat 6 November 2020.
Proses peluncurannya sendiri akan dilakukan secara virtual melalui akun Youtube Hyundai Motors Indonesia mulai jam 2 siang hingga jam setengah 3 siang.
Kehadiran 2 mobil listrik asal Korea Selatan ini sebenarnya telah diduga sejak akhir 2019 lalu. Bahkan untuk Hyundai Ioniq, sebenarnya mobil ini sudah dipasarkan terlebih dahulu, hanya saja penjualannya masih sebatas untuk konsumen borongan saja, salah satunya Grab Indonesia.
Grab Indonesia mengoperasionalkan 20 unit armada GrabCar Elektrik, Hyundai Ioniq. Foto: Bagas Putra Riyadhana
Nah, sedangkan untuk Hyundai Kona electric, desas desus rencana kehadirannya memang sudah tercium sejak awal 2020 ini. Saat itu, beberapa foto Hyundai Kona elektrik tertangkap kamera sedang berada di berbagai lokasi di Ibukota.
ADVERTISEMENT
Bahkan, saat HMI yang diwakili oleh Presiden Motor Asia Pasific, Lee Young Tack, mengunjungi kantor Kemenko Marves pada beberapa bulan lalu. Mobil ini pun turut dibawa dan diperkenalkan pada Menko Marves, Luhut Binsar Panjaitan.
Hyundai Kona Electric. Foto: dok. Electrive

Spesifikasi Hyundai Ioniq dan Kona Electric

Menyoal spesifikasinya, Hyundai Ioniq hadir dengan teknologi e-motor atau pemanent-magnet synchronous motor yang mampu menghasilkan tenaga setara 133,28 daya kuda dan torsi 295 Nm.
Tenaga dan torsi tersebut selanjutnya didistribusikan ke 2 roda depan melalui sistem transmisi single speed reduction gear. Lalu, untuk menyuplai kebutuhan listriknya, Hyundai Ioniq dibekali dengan baterai lithium-ion polymer berkapasitas 38,3 kWh.
Tampilan depan Hyundai Ioniq Foto: Muhammad Ikbal/kumparan
Dengan kapasitas baterai tersebut, mobil ini diklaim mampu melaju sejauh 373 kilometer dalam kondisi baterai terisi penuh. Adapun untuk pengisian dayanya, mobil ini hanya butuh waktu 54 menit saja untuk mengisi daya dari 0 hingga 80 persen bila menggunakan fast charging berdaya 100 kw.
ADVERTISEMENT
Namun, apabila yang digunakan adalah pengisian daya standar rumahan, durasi pengisiannya tentu bisa lebih lama, mencapai 6 jam 5 menit.
Hyundai Kona Electric Foto: dok. Carscoops

Bagaimana dengan Hyundai Kona electric?

Berdasarkan data spesifikasi yang ada, Hyundai Kona electric hadir dengan motor listrik magnet synchronous berdaya 150 kW dan baterai lithium-ion berkapasitas 64 kWh.
Untuk motor listriknya, di atas kertas mampu menyemburkan tenaga 201 daya kuda dan torsi 394 Nm. Tenaga dan torsi besar itu dikirimkan ke dua roda depan melalui sistem transmisi single speed otomatik.
Dalam melakukan pengisian daya baterainya, mobil ini memerlukan waktu 54 menit untuk mengisi dari 0 hingga 80 persen dengan menggunakan fast charging 100 kW.
Sementara bila menggunakan pengisian daya normal berdaya 7,2 kW, maka waktu pengisiannya jadi lebih lama, hingga 9 jam 35 menit.
ADVERTISEMENT
***
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona)