Sono Sion, Mobil Panel Surya yang Dijual Rp 268,9 Juta

21 Agustus 2018 15:03 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sion Sono (Foto: dok, Sion)
zoom-in-whitePerbesar
Sion Sono (Foto: dok, Sion)
ADVERTISEMENT
Kendaraan listrik bukan satu-satunya inovasi yang sedang dikembangkan banyak pabrikan otomotif. Salah satu manufaktur di Hamburg, Jerman, bahkan sedang menyiapkan sebuah mobil konsep perpaduan tenaga listrik dan matahari.
ADVERTISEMENT
Nama pabrikannya Sono, dan nama mobilnya Sion. Apabila sudah resmi dipasarkan, Sono Sion akan menjadi mobil pertama yang menyandang label solar car.
Wujudnya bukan sedan liftback seperti kebanyakan model mobil listrik kekinian. Sejauh mata memandang, Sono Sion berupa MPV 5 tempat duduk dengan bagian buritan yang mengotak. Desainnya pun tidak begitu ramai dengan lekukan bodi maupun tarikan garis yang banyak. Bisa dibilang eksterior Sono Sion cukup simpel dan sederhana.
Namun di balik kesederhanaan bentuk eksteriornya ini tersematkan 330 solar panel atau panel surya di sekujur bodinya. Mulai dari kap mesin, atap, keempat pintu, buritan hingga area pilar C-nya tertanam solar panel untuk menyerap tenaga surya.
Sistem panel surya Sion Sono (Foto: dok, Sion)
zoom-in-whitePerbesar
Sistem panel surya Sion Sono (Foto: dok, Sion)
Berdasarkan laman resmi Sono, untuk melindunginya dari perubahan cuaca, suhu atau iklim, panel surya ini sudah dilapisi polikarbonat yang anti-pecah dan tahan perubahan cuaca.
ADVERTISEMENT
Sistem panel surya yang bernama viSono ini mampu menggerakan Sono Sion sejauh 30 km.
Tetapi solar panel bukan satu-satunya sumber tenaga mobil ini. Di balik kap depannya ada baterai yang terhubung dengan motor listriknya yang berdaya 80kW. Dayanya itu menghasilkan tenaga hingga 110 dk dan kecepatan puncak 105 km/jam dengan daya jelajah 250 km.
Sion Sono (Foto: dok. Electrive)
zoom-in-whitePerbesar
Sion Sono (Foto: dok. Electrive)
Selain itu, lewat sistem elektriknya ini juga bisa membuat Sono Sion sebagai power bank berjalan yang dapat berguna menghidupkan TV, vacuum cleaner, laptop, serta gadget kecil lain.
Sama seperti eksteriornya, Sono Sion tetap mempertahankan desain sederhananya pada sisi interior. Speedometer-nya hanya berupa tampilan digital persegi panjang. Di sampingnya ada head unit dengan ukuran 10 inci untuk menunjang hiburan selama perjalanan.
Panel instrumen Sion Sono (Foto: dok, Sion)
zoom-in-whitePerbesar
Panel instrumen Sion Sono (Foto: dok, Sion)
Adapula teknologi unik lainnya yakni penggunaan lumut spesial untuk mengurangi 20 persen partikel debu juga menjaga kelembaban dalam kabin. Selebihnya lumut spesial ini tidak membutuhkan perawatan ekstra, jadi hanya didiamkan saja.
ADVERTISEMENT
Sementara bicara fitur keselamatan, Sono Sion sudah dilengkapi dengan dual airbags untuk penumpang depan, Anti-lock Braking System (ABS), serta kontrol stabilitas.
Interior Sion Sono (Foto: dok. Sion)
zoom-in-whitePerbesar
Interior Sion Sono (Foto: dok. Sion)
Meski belum resmi meluncur, Sono Sion sudah dapat dipesan seharga 16 ribu Euro atau sekira Rp 268,9 juta (nilai tukar Rupiah per 21 Agustus 2018). Menariknya lagi pada bagian bawah laman resminya terdapat angka update berkala jumlah reservasi Sono Sion.
Bagaimana pendapatmu tentang Sono Sion ini? Sampaikan di kolom komentar ya!