Suzuki Indonesia ‘Recall’ Jimny, Perbaiki Masalah Kabel Pintu

31 Agustus 2021 11:29 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Suzuki Jimny Foto: Muhammad Ikbal/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Suzuki Jimny Foto: Muhammad Ikbal/kumparan
ADVERTISEMENT
Konsumen Suzuki Jimny di Indonesia buka suara terkait status recall untuk mobil ikonik tersebut. Beberapa dari mereka mulai dihubungi diler untuk melakukan perbaikan.
ADVERTISEMENT
Penuturan dari salah satu pemilik Jimny kepada kumparan, Julian Johan atau karib disapa Jeje, awalnya dia mengetahui ini dari grup komunitas.
"Tak semua tahu, karena baru beberapa saja yang dihubungi diler. Saya kemudian mengunjungi diler Suzuki terdekat di BSD dan langsung melakukan perbaikan," ucapnya, Selasa (31/8).
Jeje menambahkan, perbaikan sendiri tak dikenakan biaya, dan proses servis hanya memakan waktu sekitar 2 jam saja.
"Saya sudah selesai perbaikan, dan satu per satu giliran teman-teman melakukan recall," tutur Jeje yang juga seorang influencer otomotif ini.

Masalah kabel pintu

Jeje menambahkan, permasalahan ada pada kabel pintu. Efeknya ke masalah power window atau terkait door lock tak berfungsi.
"Untungnya itu belum kejadian sama sekali. Namun saya kerap merasakan ada sambaran listrik statis, utamanya itu dekat bagian door lock, ujung pintu saat mau keluar mobil," ungkapnya.
ADVERTISEMENT
Entah itu berkaitan atau tidak, tapi yang dirasakan Jeje setelah dilakukan penggantian, hal tersebut sudah tak dirasakan lagi.
"Terbukti setelah ganti sama sekali belum pernah merasakan ada listrik statis," ucapnya.

Suzuki Indonesia sebut bukan recall

Mengkonfirmasi kepada Head of PR and Digital PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) Rudiansyah, dirinya tak menampik ada inisiatif pabrikan menghubungi konsumen Suzuki Jimny untuk perbaikan.
Suzuki Jimny di GIIAS 2019 Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparan
Hanya saja dirinya menampik kalau ini merupakan recall, tapi lebih kepada kampanye perbaikan.
"Ini mungkin bukan recall, ya, lebih ke service campaign saja untuk Jimny owner. Itu pun tidak semua service untuk karet pembungkus wiring, efeknya ke power window atau doorlock," tuturnya kepada kumparan.
Terkait berapa jumlah unit Suzuki Jimny yang kena kampanye perbaikan, dan tahun berapa saja, Rudi masih belum menginformasikannya.
ADVERTISEMENT
"Service campaign ini konsumen akan dihubungi Suzuki. Bila tidak dihubungi berarti mobilnya tidak kena service campaign," ucapnya.