Toyota Kuasai Pasar Hybrid Tanah Air, Innova Zenix HEV Jadi Terlaris

17 Juli 2024 9:30 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Toyota Kijang Innova Zenix HEV di IIMS 2024.  Foto: dok. Toyota Astra Motor
zoom-in-whitePerbesar
Toyota Kijang Innova Zenix HEV di IIMS 2024. Foto: dok. Toyota Astra Motor
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Penjualan Toyota Innova Zenix HEV begitu mendominasi segmen hybrid selama periode bulan Juni kemarin. Totalnya mencapai 2.043 unit yang dikirim dari pabrik ke diler atau wholesales berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo).
ADVERTISEMENT
Distribusinya naik 62,6 persen dibanding bulan sebelumnya yang hanya mampu terjual 1.256 unit. Sementara Toyota Yaris Cross HEV menyusul di posisi kedua dengan perolehan 349 unit, sangat jauh dengan Innova Zenix yang bisa ribuan unit.
Namun, penjualan Yaris Cross HEV bulan keenam sebenarnya lebih sedikit 38,6 persen dibanding dengan bulan Mei yang tersalurkan sebanyak 569 unit. Mengunci tempat ketiga ada Toyota Aplhard HEV dengan raihan angka 333 unit.
Bila menilik 10 besar, mayoritas dihuni oleh produk-produk Toyota yang totalnya ada empat model. Kemudian, jika dilihat dari distributor PT Toyota-Astra Motor (TAM) maka akan bertambah dengan beberapa lini hibrida Lexus.
Yaris Cross HEV. Foto: Dok. kumparan
Selain itu, Innova Zenix HEV juga memimpin pasar mobil hybrid selama Januari hingga Juni 2024 dengan angka penjualan sebanyak 8.031 unit. Yaris Cross HEV menguntit dengan mendulang angka 2.077 unit dan Honda CR-V HEV berjumlah 1.639 unit.
ADVERTISEMENT
Lagi-lagi Toyota juga begitu dominan di segmen hybrid selama enam bulan berjalan 2024. Model yang paling laris adalah Innova Zenix HEV, Yaris Cross HEV, Alphard HEV, Vellfire HEV, Camry HEV, Corolla Cross HEV, dan Corolla Altis HEV.
Adapun, pada segmen hybrid ini mulai muncul nama-nama baru. Terutama dari merek China, seperti MG VS HEV yang sudah terjual 50 unit, kemudian GWM Tank 500 HEV sebanyak 32 unit, dan Haval H6 HEV yang sudah terdistribusi 9 unit. Berikut detailnya.
Penjualan mobil hybrid Juni 2024
ADVERTISEMENT
Penjualan mobil hybrid Januari-Juni 2024
***