news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Waspada Macet, Ada Perbaikan Jalan di Ruas Tol Jakarta-Cikampek

6 April 2021 7:02 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemeliharaan rekonstruksi rigid pavement Simpang Susun (SS) Cikunir Jalan Tol Jakarta-Cikampek. Foto: Dok. Jasa Marga
zoom-in-whitePerbesar
Pemeliharaan rekonstruksi rigid pavement Simpang Susun (SS) Cikunir Jalan Tol Jakarta-Cikampek. Foto: Dok. Jasa Marga
ADVERTISEMENT
PT Jasamarga Transjawa Tollroad Regional Division (JTTRD) selaku pengelola ruas tol Jakarta-Cikampek bersama PT Jasamarga Tollroad Maintenance (JMTM) selaku service provider pemeliharaan jalan tol kembali menginformasikan adanya pekerjaan rekonstruksi rigid pavement pada ruas tol Jakarta-Cikampek, mulai Minggu (4/4/2021) malam.
ADVERTISEMENT
Berdasarkan rilis yang kumparan terima, proses perbaikan jalan rekonstruksi rigid pavement ini bertujuan untuk memberikan pelayanan terbaik bagi kenyamanan para pengguna jalan.
“Jasa Marga memohon maaf atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan akibat adanya pekerjaan dimaksud,” ucap General Manager Representative Office 1 JTTRD, Widiyatmiko Nursejati.
Sejumlah kendaraan melintas di tol Jakarta-Cikampek, Jatimulya, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Rabu (28/10). Foto: Fakhri Hermansyah/ANTARA FOTO
Ada dua titik perbaikan yang akan dilakukan pada pengerjaan rekonstruksi rigid pavement kali ini. Berikut lengkapnya:
Khusus untuk titik pertama, pengerjaannya telah dimulai sejak Minggu 4 April 2021 pukul 21.00 WIB hingga Jumat 9 April 2021 pukul 22.00 WIB. Sementara untuk titik perbaikan kedua, pelaksanaannya akan dimulai pada Senin 5 April 2021 pukul 10.00 WIB hingga Sabtu 10 April 2021 pukul 22.00 WIB.
ADVERTISEMENT
“Namun kami infokan, tidak ada penutupan di ruas jalan tol Jakarta-Cikampek selama proses pekerjaan rekonstruksi berlangsung. Baik arah Cikampek Maupun arah Jakarta dapat dilalui secara normal,” tambah Widiyatmoko.
Pemeliharaan rekonstruksi rigid pavement Simpang Susun (SS) Cikunir Jalan Tol Jakarta-Cikampek. Foto: Dok. Jasa Marga
Selama proses pekerjaan rekonstruksi, Jasamarga bersama Kepolisian juga telah menempatkan sejumlah rambu dan petugas lalu lintas.
Karena itu, bagi para pengguna jalan yang hendak melalui ruas tol Jakarta-Cikampek, diimbau untuk mengantisipasi kepadatan arus lalu lintas, tetap berhati-hati, serta selalu mentaati rambu-rambu lalu lintas.
***