Wuling Garap SUV Listrik yang Mirip Jimny

21 September 2022 10:21 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Mobil listrik Baojun bentuknya mirip Suzuki jimny. Foto: dok. carnewschina
zoom-in-whitePerbesar
Mobil listrik Baojun bentuknya mirip Suzuki jimny. Foto: dok. carnewschina
ADVERTISEMENT
Inovasi mobil listrik Wuling tidak sampai pada model Air ev atau Mini EV. Pabrikan Tiongkok itu rupanya tengah menyiapkan satu produk lagi dalam wujud mini SUV serupa Suzuki Jimny.
ADVERTISEMENT
Realisasinya akan dilakukan oleh Baojun, merek di bawah usaha patungan SAIC-GM-Wuling. Gelagat ini terkuak ketika pabrikan merilis Baojun KiWi EV, produk mobil listrik mungil serupa Air ev.
Pada potongan video yang diperlihatkan, mini SUV tersebut memiliki desain yang serba mengotak, 2-pintu yang lebar, dan lagi-lagi melihatnya dari samping mengingatkan akan sosok Suzuki Jimny generasi keempat.
Ada beberapa aksen tambahan guna mendongkrak penampilannya yang lebih tangguh, mulai dari penggunaan dual purpose, side step, cermin spion lebar, over fender hitam, hingga roof rail.
Mobil listrik Baojun bentuknya mirip Suzuki jimny. Foto: dok. carnewschina
Dari depan dia disematkan titik lampu LED yang akan menjadi pencahayaan utama. Bagian belakang tak kalah rupawan, menggunakan LED yang ronanya lebih sedap dipandang.
Perihal namanya belum ada bocoran lanjutan mengutip Car News China. Namun diprediksi akan menggunakan platform serupa Baojun KiWi, yakni Global Small Electric Vehicle (GSEV), yang mengandalkan motor listrik bertenaga 54 dk.
Lampu depan mobil listrik Baojun yang bentuknya mirip Suzuki jimny. Foto: dok. carnewschina
Dalam pemberitaan disebutkan bahwa produk tersebut merupakan gebrakan baru, ditambah desain yang lebih mudah diterima pasar. Sebab dewasa ini banyak pabrikan yang merilis mobil listrik berkemampuan semi off-road.
ADVERTISEMENT
Produk tersebut menyasar profesional muda yang tinggal di perkotaan. Ketika akhir pekan, mobil tersebut digunakan untuk berkemah di gunung. "Tapi tidak ada yang sekeren model ini," demikian kutipannya.
Lampu belakang mobil listrik Baojun yang bentuknya mirip Suzuki jimny. Foto: dok. carnewschina
Suzuki Jimny sebenarnya bukan tanpa perlawanan. Diketahui pabrikan tengah meramu Jimny versi listrik. Dalam laporan Carsales, pasar pertama yang akan disasar adalah negara dengan standar emisi yang ketat.
Kemungkinan adalah Eropa, di mana Suzuki Jimny versi konvensional dilarang dijual di sana, lantaran gas buangnya sebesar 170 gram/km tidak memenuhi standar emisi yang ditetapkan.