Asteroid Raksasa Sebesar Lapangan Sepak Bola Dekati Bumi Akhir Pekan Ini

3 Juni 2020 17:00 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ilustrasi asteroid. Foto: commons.wikimedia.org
zoom-in-whitePerbesar
ilustrasi asteroid. Foto: commons.wikimedia.org
ADVERTISEMENT
Asteroid 163348 (2002 NN4) dilaporkan akan mendekati Bumi pada akhir pekan ini. Asteroid yang ukurannya sebesar lapangan sepak bola ini dikategorikan berbahaya karena melesat pada jarak yang relatif dekat dengan Bumi.
ADVERTISEMENT
Selain itu, asteroid ini dianggap berpotensi berbahaya karena memiliki orbit yang bersinggungan dengan orbit Bumi pada jarak kurang dari 7,5 juta kilometer.
Pada 6 Juni nanti, asteroid 2002 NN4 diperkirakan akan berada pada titik terdekat dengan Bumi. Benda luar angkasa ini diperkirakan melintas pada jarak 5,93 juta kilometer dengan kecepatan 11,1 kilometer per detik.
Ilustrasi hantaman asteroid. Foto: 470906 via pixabay.
Asteroid NN4 2002 pertama kali dideteksi pada tahun 2002. Diameter asteroid ini diperkirakan sebesar 0,254 sampai 0,568 kilometer. Meski dikategorikan sebagai Aten-class Asteroids karena ukurannya yang relatif kecil secara absolut, benda langit ini 90 persen lebih besar dibanding asteroid lain. Ukurannya diperkirakan sebanding dengan lapangan sepak bola.
Selama beberapa dekade mendatang, asteroid NN4 2002 dilaporkan akan 30 kali melintas mendekati Bumi.
Ilustrasi asteroid. Foto: Pixabay
Pada Maret lalu, para ahli astronomi yang tergabung dalam proyek Virtual Telescope kembali menemukan potentially hazardous asteroid atau PHA yang diberi kode 527680 1998 OR2. Sementara data NEOWISE milik NASA, memperkirakan kurang lebih 1.500 asteroid di luar angkasa dikategorikan sebagai asteroid PHA dengan diameter lebih dari 100 meter.
ADVERTISEMENT
Saat ini, NASA sedang aktif mencari asteroid PHA dan mempelajari upaya untuk mencegahnya jatuh ke Bumi. Sejauh ini mereka telah menemukan setidaknya sepertiga dari 25 ribu asteroid berukuran besar yang diperkirakan akan melintasi Bumi.
(Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona)
***
Yuk! bantu donasi atasi dampak corona.