Fenomena Langka, Detik-detik Laut Kaspia Meledak Ciptakan Jamur Api ke Udara

9 Juli 2021 11:32 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ledakan gunung lumpur di Azerbaijan.  Foto: BNO News/Mark Tingay/Twitter
zoom-in-whitePerbesar
Ledakan gunung lumpur di Azerbaijan. Foto: BNO News/Mark Tingay/Twitter
ADVERTISEMENT
Suara ledakan tiba-tiba terdengar nyaring di tengah Laut Kaspia, Azerbaijan, pada Minggu (4/7). Suara keras itu disertai dengan kobaran api raksasa yang menjulang tinggi ratusan meter ke udara.
ADVERTISEMENT
Ledakan terjadi sekitar pukul 21.30 waktu setempat, 10 kilometer dari ladang gas Umid yang berjarak 75 kilometer di lepas pantai ibukota Azerbaijan. Usut punya usut, ledakan berasal dari gunung lumpur yang ada di laut tersebut.
Pemerintah setempat awalnya mencurigai ledakan itu disebabkan oleh kecelakaan di salah satu rig minyak dan gas yang ada di wilayah tersebut. Namun, hasil penyelidikan perusahaan minyak negara SOCAR mengumumkan bahwa penyebab ledakan bersumber dari gunung lumpur.
Gunung lumpur adalah jenis gunung berapi langka yang mengeluarkan lumpur dan air sangat panas alih-alih lava pijar seperti gunung berapi pada umumnya. Letusan gunung lumpur mengandung konsentrasi gas alam yang menumpuk di dalamnya. Ini memicu percikan api yang diciptakan oleh batu yang bergerak cepat di bawah permukaan selama letusan terjadi.
ADVERTISEMENT
Itulah yang diyakini sebagai penyebab kebakaran di Laut Kaspia. Azerbaijan sendiri memiliki sekitar 400 dari 1.000 gunung lumpur di Bumi. Banyaknya gunung lumpur di Azerbaijan, serta cadangan minyak dan gas yang melimpah membuat negara tersebut dijuluki ‘Tanah Api’.
"Gunung berapi lumpur di Azerbaijan adalah beberapa yang terbesar dan paling ganas di dunia," kata Mark Tingay, ahli geofisika dan gunung lumpur di University of Adelaide di Australia, di Twitter sebagaimana dikutip Science Alert.
"Rata-rata ada beberapa letusan gunung lumpur besar setiap tahun, dan banyak di antaranya dapat menyebabkan kebakaran besar."
Sebagian besar gunung lumpur terletak di pulau-pulau kecil. Namun mereka juga ada yang bersembunyi di bawah permukaan dan membentuk daratan sementara di atas air saat mereka aktif. Selain di Laut Kaspia, ledakan gunung lumpur juga terjadi di Pulau Dashly, yang dikenal sebagai Ignatiy Stone Bank.
ADVERTISEMENT