Ini Foto Penampakan Mars Resolusi Tinggi yang Diambil Pesawat Luar Angkasa China

8 Maret 2021 14:32 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Foto resolusi tinggi permukaan planet Mars yang diambil pesawat luar angkasa China Tianwen-1 Foto: China National Space Administration
zoom-in-whitePerbesar
Foto resolusi tinggi permukaan planet Mars yang diambil pesawat luar angkasa China Tianwen-1 Foto: China National Space Administration
ADVERTISEMENT
Tidak hanya AS dan Uni Emirat Arab, China juga meluncurkan misi antariksa ke Mars bernama Tianwen-1. Pesawat robotik luar angkasanya yang sudah memasuki orbit Mars itu bahkan baru saja membagikan foto terbaru Planet Merah dalam jarak dekat.
ADVERTISEMENT
Gambar terbaru Mars, yang dibagikan lembaga antariksa China (China National Space Administration/CNSA), tampak jauh lebih detail dibanding foto pertama yang diunggah pada awal Februari 2021 lalu. Foto yang dijepret oleh kamera Tianwen-1 diambil dari jarak 330 hingga 350 kilometer di atas permukaan planet Mars.
Ada tiga foto anyar, salah satunya yang paling mencolok adalah gambar berwarna pemandangan kutub utara Mars. Sisanya adalah dua foto monokrom permukaan kawah dan pegunungan planet.
Foto resolusi tinggi permukaan planet Mars yang diambil pesawat luar angkasa China Tianwen-1 Foto: China National Space Administration
Tianwen-1 sendiri diterbangkan oleh roket Long March 5 dari situs peluncuran pesawat luar angkasa Wenchang, China, pada Juli 2020. Wahana antariksa itu terdiri dari robot pengorbit, pendarat, dan kendaraan penjelajah.
Menurut CNSA, robot penjelajahnya bisa mendarat di Utopia Panitia, sebuah daratan yang terletak dalam cekungan besar di wilayah selatan Mars. Daerah ini juga pernah disinggahi misi Viking 2 milik NASA yang mendarat pada 1976 silam.
ADVERTISEMENT
"Semua dari tujuh muatan misi pada pengorbit akan diaktifkan secara bertahap selama wahana berada di orbit parkir untuk melaksanakan tugas ilmiah dan juga untuk mengamati dan menganalisis bentang alam dan cuaca di lokasi pendaratan yang optimal," jelas CNSA dalam pernyataan di situs resminya.
Februari memang menjadi bulan yang sibuk di Mars. Sebab, di bulan tersebut robot penjelajah Perseverance milik NASA juga mendarat di Planet Merah dan misi luar angkasa Hope milik Uni Emirat Arab baru saja memasuki orbit Mars.