Alex Marquez Repsol Lubricant Show

Balapan Virtual MotoGP: Kemenangan Alex Marquez Terbantu Atlet e-Sport Indonesia

30 Maret 2020 14:29 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pembalap MotoGP Repsol Honda 2020, Alex Marquez berbicara di acara Repsol Lubricant Show. Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Pembalap MotoGP Repsol Honda 2020, Alex Marquez berbicara di acara Repsol Lubricant Show. Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
ADVERTISEMENT
Alex Marquez keluar sebagai pemenang balapan virtual MotoGP yang digelar pada Minggu (30/3/2020) malam WIB. Atas kemenangan ini, Alex mengaku terbantu oleh salah satu atlet e-Sport MotoGP Indonesia, Putut Maulana.
ADVERTISEMENT
Putut merupakan atlet e-Sport MotoGP yang berada di bawah naungan LCR Honda, tim pabrikan dari Alex dan Marc Marquez. Alex menyebut mendapat beberapa saran dari Putut sebelum memulai balapan virtual.
Masukan dari Putut nyatanya berbuah manis. Alex jadi yang tercepat melewati garis finis dan diikuti Francesco Bagnaia (Pramac Ducati) di posisi kedua, kemudian Maverick Vinales (Yamaha) meraih podium ketiga.
Pembalap MotoGP Repsol Honda 2020, Alex Marquez berbicara di acara Repsol Lubricant Show. Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
"Saya sangat senang. Saya tahu bukan yang tercepat, bahkan di waktu satu putaran . Jadi, target saya adalah konsisten dan saya bertarung dengan sengit bersama Pecco (Bagnaia) di putaran awal sampai dia mengalami crash," kata Alex, dilansir situs MotoGP.
"Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada Putut Maulana (Moe27, atlet e-Sport MotoGP Indonesia), yang memberi saya beberapa tips pengaturan motor," ujar pebalap berusia 23 tahun tersebut.
ADVERTISEMENT
Meski bukan balapan sesungguhnya, Alex mengaku puas dengan hasil dari balapan virtual yang menggunakan video game MotoGP 2019 ini. Ia pun berharap Dorna Sport akan melakukan ajang ini lagi di waktu mendatang.
"Saya tidak memberi saran dari Putut ke Marquez karena meski dia adalah rekan setim saya, dia juga adalah rival saya. Saya sangat menantikan balapan selanjutnya," ujar juara dunia Moto2 2019 itu.
"Saya akan meminta Dorna kembali menggelar balapan virtual ini, tapi saya ingin lebih cepat diberi kabar. Kemarin saya hanya punya waktu beberapa hari untuk persiapan, saya pikir akan lebih baik untuk balapan selanjutnya," pungkas Alex.
Marquez bersaudara, Alex dan Marc, berkumpul bersama di pekan balapan Moto2 dan MotoGP. Foto: Dok. Box Repsol
Memang tak menutup kemungkinan balapan virtual MotoGP akan kembali digelar setelah seri pembuka musim 2020 kembali molor imbas wabah virus corona. Sejauh ini sudah lima seri awal yang ditunda dan dibatalkan oleh Dorna dan FIM.
ADVERTISEMENT
Merujuk kalender balapan MotoGP 2020, tempat berikutnya sebagai seri pembuka harusnya berlangsung di Sirkuit Le Mans, Prancis. Namun, tak ada jaminan rencana ini akan berjalan karena virus corona yang kian mewabah.
***
kumparanDerma membuka campaign crowdfunding untuk bantu pencegahan penyebaran corona virus. Yuk, bantu donasi sekarang!
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten