BWF World Tour Finals: Gregoria Tunjung Tundukkan Juara Olimpiade via 3 Gim

7 Desember 2022 14:58 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, saat melawan Pai Yu Po di babak 16 besar Japan Open 2022 di Maruzen Intec Arena, Osaka, Jepang, Kamis (1/9/2022). Foto: PBSI
zoom-in-whitePerbesar
Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, saat melawan Pai Yu Po di babak 16 besar Japan Open 2022 di Maruzen Intec Arena, Osaka, Jepang, Kamis (1/9/2022). Foto: PBSI
ADVERTISEMENT
Gregoria Tunjung berhadapan dengan wakil China, Chen Yufei, pada partai perdana Grup A BWF World Tour Finals 2022 di Nimibutr Arena, Bangkok, Thailand, Rabu (7/12). Ia mengalahkan juara tunggal putri Olimpiade 2020 itu dengan skor akhir 21-9, 14-21, 21-16.
ADVERTISEMENT
Gregoria mampu tampil perkasa di gim pertama. Ia dengan cepat mampu menumbangkan Chen dengan skor telak 21-9.
Sayang, pada gim kedua, Gregoria tampak agak kehilangan sentuhannya. Akibatnya, Chen bisa mengalahkannya dengan skor 14-21.
Pada gim penentuan, Gregoria dan Chen bersaing ketat. Tunggal putri Indonesia sempat unggul 11-9 di interval. Ia mampu terus menjaga keunggulan 14-10, 15-11, lalu 16-13. Skor akhir 21-16.
Pebulu tangkis tunggal putri China Chen Yu Fei melakukan selebrasi usai mengalahkan pebulu tangkis tunggal putri Thailand Ratchanok Intanon pada babak final Daihatsu Indonesia Masters 2022 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (12/6/2022). Foto: Muhammad Adimaja/ANTARA FOTO
Gregoria Tunjung tergabung dalam grup yang berat di BWF World Tour Finals 2022. Selain bersama Chen Yufei, ia segrup juga dengan Akane Yamaguchi (Jepang) dan An Se-young (Korea).
Jadi memang, tunggal nomor 18 dunia itu harus melawan lima besar tunggal putri dunia, termasuk Chen yang pernah jadi juara Olimpiade. Dari awal, ia memang sudah mengaku akan bermain habis-habisan.
ADVERTISEMENT
"Di tahun ini saya sudah pernah bertemu dengan mereka semua dan semuanya sulit, begitu juga dengan pertandingan nanti. Jadi saya mau fokus ke tiga pertandingan di grup dan coba untuk fight dari pertandingan awal," kata Gregoria dalam keterangan resmi, Selasa (6/12).
"Seandainya hasilnya tidak sesuai dengan keinginan, saya mau berjuang hingga pertandingan terakhir. Fase grup kan tidak sekali kalah langsung gugur," tambahnya.