Cucu Muhammad Ali Menangi Duel Tinju Perdana, Lawan Dibuat Sempoyongan

15 Agustus 2021 14:25 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Cucu Muhammad Ali, Nico Ali Walsh. Foto: Instagram/@nicoaliwalsh
zoom-in-whitePerbesar
Cucu Muhammad Ali, Nico Ali Walsh. Foto: Instagram/@nicoaliwalsh
ADVERTISEMENT
Cucu Muhammad Ali, Nico Ali Walsh, memenangi duel tinju profesional perdananya pada Minggu (15/8) siang WIB atau Sabtu (14/8) malam waktu AS. Ia dinyatakan menang TKO atas lawannya, Jordan Weeks, dalam pertarungan di Oklahoma.
ADVERTISEMENT
Ali Walsh tampak garang sejak awal ronde pertama. Ia dengan gesit melepas tinju ke arah Weeks hingga pukulan tangan kanannya yang mendarat tepat di wajah sang lawan membuat lawannya itu sempoyongan dan nyaris tersungkur.
Setelahnya, duel dilanjutkan. Namun, Ali Walsh terlalu gesit bagi Weeks. Usai beberapa kali melepas pukulan akurat ke wajah Weeks, cucu Muhammad Ali itu dinyatakan menang TKO oleh wasit.
Situs web pencatat rekor tinju, Tapology, menyebut bahwa Ali Walsh hanya butuh waktu 1 menit 49 detik untuk menang. Sky Sports melaporkan, ibunya yang bernama Rasheda, putri tertua kedua Muhammad Ali, merayakan di sisi ring saat ia berpose dengan gaya ala sang kakek.
"Saya sangat memikirkannya. Saya merindukannya. Sepertinya banyak tekanan, tetapi bagi saya, dia hanyalah kakek saya. Bagi orang banyak, dia adalah petarung terhebat yang pernah hidup dan mungkin orang terhebat," kata Nico Ali Walsh usai duel, dikutip dari Sky Sports.
ADVERTISEMENT
"Bagi saya? Dia (Muhammad Ali) kakek terhebat!" tegasnya.