Denmark Open: Ketat, Fikri/Bagas Disingkirkan Ganda Terbaik Tuan Rumah

22 Oktober 2021 21:55 WIB
ยท
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pebulu tangkis ganda Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana. Foto: PBSI
zoom-in-whitePerbesar
Pebulu tangkis ganda Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana. Foto: PBSI
ADVERTISEMENT
Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana menghadapi ganda putra terbaik Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen, pada partai perempat final Denmark Open di Odense Sport Park, Odense, Denmark, Jumat (22/10). Hasilnya, Fikri/Bagas kalah dengan skor 21-19, 11-21, 17-21.
ADVERTISEMENT

Gim 1 Fikri/Bagas vs Astrup/Rasmussen di Denmark Open 2021

Fikri/Bagas mampu tampil dominan di awal partai ini. Mereka sanggup unggul 2-1, lalu menjauh ke 5-2 dan 7-3. Determinasi pasangan Indonesia terlihat menjanjikan.
Fikri/Bagas lalu meninggalkan Astrup/Rasmussen 11-6 di interval. Namun sayang, setelahnya, pasangan Denmark sanggup menyamakan skor jadi 11-11. Setelahnya, laga berjalan sengit sampai 14-14.
Smash Bagas mampu menjadikan skor 15-14. Setelahnya, partai masih sengit. Astrup/Rasmussen melancarkan drive yang susah dikembalikan Fikri/Bagas. Skor berbalik 16-17.
Saat skor 17-17, drop shot Fikri menjadikan skor 18-17. Pasangan Indonesia mengunci kemenangan 21-19 di gim pertama atas ganda putra ranking 11 dunia itu. Smash Bagas memastikan itu.

Gim 2 Fikri/Bagas vs Astrup/Rasmussen di Denmark Open 2021

Kim Astrup Anders/Skaarup Rasmussens di Piala Sudirman 2019. Foto: WANG ZHAO / AFP
Astrup/Rasmussen merebut poin pertama di gim kedua. Ganda putra Denmark ini lalu membuat Fikri/Bagas tertinggal 0-3. Sejumlah kesalahan membuat mereka tertinggal 1-5.
ADVERTISEMENT
Smash Bagas menjadikan skor 2-5. Selanjutnya, giliran Fikri yang menyumbang poin dengan pukulan keras dan akuratnya, 3-5.
Pasangan Denmark kembali menemukan fokus mereka untuk menjauh 3-10. Mereka melepas kombinasi pukulan yang sulit diantisipasi Fikri/Bagas plus pasangan Indonesia ini beberapa kali melepas pukulan out.
Saat skor 4-10, terjadi reli panjang yang membuat Bagas sempat jatuh-bangun. Akhirnya, smash Bagas memberi poin untuk pasangan Indonesia. Namun, flick service yang out dari Bagas menjadikan skor di interval 5-11.
Fikri melepas pukulan nyangkut net selepas interval, 5-12. Fikri/Bagas belum bisa lepas dari tekanan Astrup/Rasmussen yang mulai sering melepas pukulan kencang. Ini juga berpengaruh ke akurasi pukulan mereka, 6-15. Skor 11-21.

Gim 3 Fikri/Bagas vs Astrup/Rasmussen di Denmark Open 2021

Astrup/Rasmussen menggunakan taktik yang sama. Mereka langsung 'ngegas' melepas smash keras sejak awal gim ketiga, sehingga 1-2 Fikri/Bagas tertinggal.
ADVERTISEMENT
Fikri/Bagas menyamakan skor jadi 4-4 berkat bantuan lucky ball dan eror pemain Denmark. Sempat tertinggal lagi, smash Bagas menjadikan skor 5-5.
Kedua pasangan menunjukkan permainan agresif. Skor sempat ketat 8-8. Saat Fikri/Bagas menyamakan skor menjadi 9-9, terjadi drama. Rasmussen protes ke wasit karena pemain Indonesia bergerak sebelum ia melakukan servis.
Skor 9-11 di interval. Astrup/Rasmussen merebut satu poin selepas interval, Fikri/Bagas memaksakan skor jadi 11-12 lalu 12-13. Lalu, terjadi reli panjang, Bagas melepas smash yang gagal dikembalikan sempurna oleh Rasmussen.
Saat skor 13-14, netting Fikri berhasil memaksakan skor jadi 14-14. Pukulan out Rasmussen membuat mereka balik unggul 15-14. Pukulan akurat Fikri menjadikan skor 16-14.
Sayang, pasangan tuan rumah sukses kembali menyamakan kedudukan jadi 16-16 dan balik unggul 16-17. Skor akhir 17-21.
ADVERTISEMENT
***
Ikuti survei kumparan Bola & Sport dan menangi e-voucher senilai total Rp 3 juta. Isi surveinya sekarang di kum.pr/surveibolasport.