Detik-detik Start Memukau Miguel Oliveira di MotoGP Doha

5 April 2021 15:50 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pebalap MotoGP, Miguel Oliveira. Foto: Lisi Niesner/Reuters
zoom-in-whitePerbesar
Pebalap MotoGP, Miguel Oliveira. Foto: Lisi Niesner/Reuters
ADVERTISEMENT
Miguel Oliveira mencuri perhatian di awal MotoGP Doha yang digelar di Sirkuit Losail, Qatar, Senin (5/4) dini hari WIB. Pebalap Red Bull KTM Tech 3 itu meluncur cepat dari nomor ke-12 ke posisi ke-4.
ADVERTISEMENT
Oliveira menyalip delapan pebalap yang star di depannya dalam waktu sekitar enam detik saja. Ia pun berhasil menyelesaikan kap pertama di posisi tersebut sampai akhirnya disalip oleh Alex Rins.
Pebalap asal Portugal itu terus disalip sampai akhirnya harus puas di posisi enam. Ada Joan Mir dan Aleix Espargaro yang bisa menggeser Oliveira ke bawah.
Start ciamik itu ternyata tak serta merta membuat Oliveira berjaya di MotoGP Doha. Ia harus puas finis di nomor 15 dengan selisih waktu nyaris 9 detik dengan Fabio Quartararo.
Quartararo menjadi yang tercepat diikuti oleh Johann Zarco dan Jorge Martin yang mengisi posisi kedua dan ketiga.
Pebalap Yamaha pabrikan itu star dari urutan kelima dan sempat terlempar ke posisi sembilan. Tetapi, Quartararo perlahan bisa bangkit.
ADVERTISEMENT
Dia berada di P8 pada lap 11, menyodok ke P5 pada lap 14, lalu merangsek ke P3 pada lap 16. Puncaknya, ia menyalip Jorge Martin dan Johann Zarco yang ada di depannya pada lap 18. Ia berhasil mengunci kemenangan usai melampaui Martin.
***