F1 GP Tuscan: Anak Michael Schumacher, Mick Schumacher, Jajal Ferrari Ayahnya

14 September 2020 7:50 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Mick Schumacher mengendarai Ferrari F2004 ayahnya Michael Schumacher saat GP Tuscan di sirkuit Mugello di Scarperia e San Piero. Foto: Jennifer Lorenzini/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Mick Schumacher mengendarai Ferrari F2004 ayahnya Michael Schumacher saat GP Tuscan di sirkuit Mugello di Scarperia e San Piero. Foto: Jennifer Lorenzini/REUTERS
ADVERTISEMENT
Formula 1 (F1) GP Tuscan 2020 menjadi ajang unjuk diri anak Michael Schumacher, Mick Schumacher. Sebelum lomba pada Minggu (13/9) malam WIB itu digelar, Schumacher junior diperkenankan mengelilingi Sirkuit Mugello dengan mengendarai Ferrari F2004.
ADVERTISEMENT
Itu merupakan salah satu mobil bersejarah di masa jaya tim Scuderia Ferrari. Ya, itu adalah mobil yang dipakai Michael Schumacher kala menggamit gelar juara dunia terakhirnya pada musim 2004.
Lantas, apa gerangan yang kemudian membuat Scuderia Ferrari mengizinkan Mick Schumacher mengendarainya?
Well, sebenarnya, sih, ini untuk merayakan balapan ke-1.000 Ferrari di F1. Pebalap 21 tahun yang kini sedang memuncaki klasemen F2 itu dipilih lantaran dia adalah pebalap dari akademi Ferrari dan anak kandung dari sang legenda balap asal Jerman yang kini sedang terbaring sakit.
Mick Schumacher mengendarai Ferrari F2004 ayahnya Michael Schumacher saat GP Tuscan di di sirkuit Mugello di Scarperia e San Piero. Foto: Jennifer Lorenzini/REUTERS
"Banyak kilometer telah dijajal mobil ini dan bisa mengendarainya sekarang, bagi generasi kedua yang mengendarainya, adalah sesuatu yang sangat istimewa," kata Mick di situs web resmi F1.
ADVERTISEMENT
"Rasanya, bahkan cara mengemudinya, handling-nya, terasa cukup mengesankan. Saya hidup jauh dari [kejayaan] masa itu, tetapi saya yakin itu pasti sangat, sangat luar biasa," lanjutnya.
Mick bukan tak mungkin bakal menjadi pebalap Ferrari di masa depan. Jalan menuju ke sana telah terbentuk.
Sementara itu, dua pebalap Scuderia Ferrari finis di posisi yang kurang mengesankan di F1 GP Tuscan 2020. Charles Leclerc finis kesembilan, sedangkan Sebastian Vettel finis ke-10.
Mick Schumacher mengendarai Ferrari F2004 ayahnya Michael Schumacher saat GP Tuscan di di sirkuit Mugello di Scarperia e San Piero. Foto: Jennifer Lorenzini/REUTERS
----
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona.