Gelar Kompetisi 3x3 Setiap Pekan, DBL Rangkul Tiga Kelompok Umur

9 Februari 2020 8:35 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Mainbasket Bareng KFC, Surabaya, 8 Februari 2020. Foto: Dok. DBL
zoom-in-whitePerbesar
Mainbasket Bareng KFC, Surabaya, 8 Februari 2020. Foto: Dok. DBL
ADVERTISEMENT
Basket milik semua orang. Olahraga ini tidak melulu dimiliki oleh para atlet. Tujuan ini yang ingin diwujudkan oleh DBL Indonesia lewat Mainbasket Bareng KFC.
ADVERTISEMENT
Kolaborasi DBL dan KFC ini melahirkan kompetisi 3x3 yang diadakan rutin setiap minggu sepanjang tahun. Konsepnya, sih, menggabungkan basket sebagai olahraga dan life style. Itulah sebabnya Mainbasket Bareng KFC digelar setiap akhir pekan, terutama Sabtu.
Mainbasket Bareng KFC dibagi menjadi tiga kategori selama satu tahun, yakni U-18, U-23, dan umum (U-30). Sepanjang 2020 ini, kategori U-18 digelar sejak Februari sampai Juli. Kategori umum (U-30) berlangsung pada April hingga Oktober, sedangkan kategori U-23 dihelat pada Juli sampai Desember.
Merangkul semua kelompok umur menjadi perkara penting. Ini juga disepakati oleh General Manager Marketing PT. Fast Food Indonesia Tbk (KFC), Hendra Yuniarto.
Menurut Hendra, Indonesia adalah gudangnya talenta olahraga. Namun, sehebat-hebatnya talenta juga perlu kompetisi dan jam terbang. Jadi, mengapa tidak memberi panggung untuk mereka?
Mainbasket Bareng KFC, Surabaya, 8 Februari 2020. Foto: Dok. DBL Indonesia
“Mereka membutuhkan panggung dan KFC menyiapkannya. Semoga kolaborasi ini akan memacu semangat pebasket muda Indonesia untuk terus berprestasi di tahun 2020 mendatang karena terobosan baru KFC ini akan memberi kesempatan pemain-pemain muda Tanah Air untuk memiliki jam terbang kompetisi yang lebih tinggi,” jelas Hendra.
ADVERTISEMENT
Mainbasket Bareng KFC tentu sejalan dengan fokus DBL pada pengembangan anak muda Indonesia melalui olahraga dan entertainment. Toh, sejak 2004, DBL Indonesia telah mengadakan liga basket pelajar SMA terbesar di Tanah Air, bertajuk Developmental Basketball League (DBL).
Antusiasme ternyata menjadi nama tengah Mainbasket Bareng KFC. Kondisi ini tergambar dari penjelasan Manager DBL Indonesia, Aziz Hasibuan. Aziz menyebut kuota U-18 sudah penuh sebelum pendaftaran ditutup.
Mainbasket Bareng KFC, Surabaya, 8 Februari 2020. Foto: Dok. DBL Indonesia
Namun, tenang saja. Kuota buat U-23 dan umum masih dibuka. Selain itu, pengunjung atau penonton bisa ikut berpartisipasi dengan kompetisi 1x1 yang digelar di matchday.
“Penyelenggaraan Mainbasket bareng KFC dilakukan sepanjang tahun atas saran dan tingginya minat dari para penggemar DBL. Meski begitu, kami tidak menduga bahwa antusiasme yang dihasilkan akan setinggi ini. Dengan berat hati, banyak peserta yang harus kami tolak karena terbatasnya kuota,” jelas Aziz.
ADVERTISEMENT
Nah, laga pertama kategori U-18 sudah digelar pada Sabtu (8/2/2020) di gerai KFC Basuki Rahmat, Surabaya. Selanjutnya, Mainbasket Bareng KFC kategori U-18 bakal digelar di Yogyakarta pada 15 Februari dan di Jakarta pada 22 Februari.