Head to Head Indonesia vs India di Piala Thomas: RI Punya Rekor Bagus

14 Mei 2022 6:34 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
5
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ganda putra Indonesia Mohammad Ahsan dan Kevin Sanjaya Sukamuljo melawan ganda putra Cina Liu Yu Chen dan Ou Xuan Yi di babak perempat final Piala Thomas 2022 di Thailand, Kamis (12/5/2022).  Foto: M Risyal Hidayat/Antara Foto
zoom-in-whitePerbesar
Ganda putra Indonesia Mohammad Ahsan dan Kevin Sanjaya Sukamuljo melawan ganda putra Cina Liu Yu Chen dan Ou Xuan Yi di babak perempat final Piala Thomas 2022 di Thailand, Kamis (12/5/2022). Foto: M Risyal Hidayat/Antara Foto
ADVERTISEMENT
Tim Piala Thomas Indonesia akan bersua India di babak final. Duel antara kedua tim akan berlangsung di Impact Arena, Bangkok, Thailand, pada Minggu (15/5) siang WIB.
ADVERTISEMENT
Indonesia sukses melaju ke babak final usai beradu tangguh dengan Jepang. Jonatan Christie dan kolega berhasil menang tipis 3-2 atas ‘Negeri Matahari Terbit’ tersebut.
Tak berbeda jauh, India pun harus bersusah payah guna menembus partai puncak Piala Thomas 2022. Tercatat, India harus bermain hingga partai kelima sebelum mengalahkan Denmark dengan skor serupa, 3-2.
Ekspresi Jonatan Christie usai mengalahkan lawannya pebulu tangkis tunggal putra Cina Li Shi Feng dalam pertandingan babak perempat final Piala Thomas 2022. Foto: M Risyal Hidayat/Antara Foto
Bila berkaca dari rekor pertemuan kedua tim, baik Indonesia maupun India hampir tidak pernah bertemu di ajang ini. Kedua tim diketahui hanya pernah bertemu sebanyak dua kali dalam rentang waktu 73 tahun.
Meski begitu, Indonesia selalu tampil superior kala bertemu India. Indonesia tercatat tak pernah menemui satu pun kekalahan dari dua pertandingan kontra India di Piala Thomas.
ADVERTISEMENT
Namun, pada edisi kali ini, Indonesia tampaknya patut waspada. Pasalnya, Srikanth Kidambi dan kolega disinyalir memiliki motivasi yang begitu tinggi. Terlebih, Piala Thomas 2022 merupakan laga final perdana bagi mereka usai 70 tahun berpartisipasi.
Ekspresi dari pebulu tangkis tunggal putra Indonesia Shesar Hiren Rhustavito usai mengalahkan tunggal putra Jepang Kodai Naraoka dalam babak semifinal final Piala Thomas 2022 di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Jumat (13/5/2022). Foto: M Risyal Hidayat/ANTARA FOTO

Head to Head Indonesia vs India di Piala Thomas