Indonesia Masters: Menangi Perang Saudara, Marcus/Kevin Meluncur ke Semifinal

19 November 2021 16:29 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ganda putra Indonesia Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Marcus Fernaldi Gideon pada Indonesia Masters 2021 di Bali International Convention Center, Bali, Selasa (16/11).
 Foto: Erika Sawauchi/Badmintonphoto/BWF
zoom-in-whitePerbesar
Ganda putra Indonesia Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Marcus Fernaldi Gideon pada Indonesia Masters 2021 di Bali International Convention Center, Bali, Selasa (16/11). Foto: Erika Sawauchi/Badmintonphoto/BWF
ADVERTISEMENT
Marcus Gideon/Kevin Sanjaya harus menghadapi wakil Indonesia lain, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan, dalam perempat final Indonesia Masters 2021, Jumat (19/11) sore WIB.
ADVERTISEMENT
Marcus/Kevin memenangi 'perang saudara' itu dengan skor 22-20 dan 21-17 saat tampil di court 1, Bali International Convention Center, Badung, Bali.
Jalannya Gim 1 Partai Marcus/Kevin vs Pramudya/Yeremia
Pramudya/Yeremia memulai pertandingan dengan apik. Mereka melesat unggul 4-1 dari para seniornya. Marcus/Kevin mengejar hingga poin imbang, tetapi kembali tertinggal.
Pramudya/Yeremia terus mengumpulkan poin karena Marcus/Kevin beberapa kali membuat shuttlecock keluar lapangan. Pramudya/Yeremia mencapai interval dengan keunggulan 11-9 setelah The Minions mengirim shuttlecock menghantam net.
Ganda Putra Indonesia Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan pada Indonesia Masters 2021 di Bali International Convention Center, Bali, Rabu (17/11). Foto: Raphael Sachetat/Badmintonphoto/BWF
Pertandingan berlanjut dengan tempo tinggi usai interval. Marcus/Kevin belum mampu memutus dominasi Pramudya/Yeremia yang meraih lima poin beruntun dan unggul 15-9.
Marcus/Kevin kesulitan meladeni permainan Pramudya/Yeremia yang terus melepaskan smash-smash keras. Namun, pelan-pelan The Minions mengejar ke 17-18.
ADVERTISEMENT
Kejar-kejaran skor pun tersaji. Skor kini 19-19 dan Marcus/Kevin mulai melepaskan smash keras. Di sisi lain, Pramudya/Yeremia terus tancap gas dengan taktik serupa.
Pramudya/Yeremia mencapai game point duluan setelah challenge Marcus/Kevin gagal. Namun, Marcus/Kevin bisa memastikan kemenangan gim pertama setelah meraih dua poin beruntun.
Ganda putra Indonesia Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Marcus Fernaldi Gideon pada Indonesia Masters 2021 di Bali International Convention Center, Bali, Selasa (16/11). Foto: Erika Sawauchi/Badmintonphoto/BWF
Jalannya Gim 2 Partai Marcus/Kevin vs Pramudya/Yeremia
Tempo permainan di awal gim kedua agak melambat dibanding gim pertama. Namun, rally panjang dan beberapa smash berbahaya terlihat.
Seperti di gim pertama, Marcus/Kevin kembali tertinggal beberapa poin di belakang Pramudya/Yeremia. Tetapi, Marcus/Kevin bisa mengejar ke 8-8 dan memastikan keunggulan di interval gim kedua dengan 11-9 setelah Pramudya/Yeremia tak mampu mengembalikan shuttlecock.
Ganda putra Indonesia Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Marcus Fernaldi Gideon pada Indonesia Masters 2021 di Bali International Convention Center, Bali, Selasa (16/11). Foto: Humas PP PBSI
Namun, Pramudya/Yeremia tancap gas setelah interval. Mereka sempat mampu berbalik unggul 13-12. Akan tetapi, Marcus/Kevin terus menekan dan kejar-kejaran skor pun terjadi. Dari situ, Marcus/Kevin bisa unggul 16-14 lewat smash-smash keras yang tak bisa dikembalikan Pramudya/Yeremia.
ADVERTISEMENT
Marcus/Kevin mencapai match point dengan skor 20-17 lewat smash keras. Mereka memastikan kemenangan setelah Pramudya/Yeremia mengirim shuttlecock menghantam net.