Jadwal MotoGP Ceko 2020: Marquez Operasi Kedua, Quartararo Menang Lagi?

4 Agustus 2020 10:49 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pebalap MotoGp Fabio Quartararo di Sirkuit Jerez, Spanyol. Foto: Marcelo Del Pozo/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Pebalap MotoGp Fabio Quartararo di Sirkuit Jerez, Spanyol. Foto: Marcelo Del Pozo/REUTERS
ADVERTISEMENT
Balapan MotoGP Ceko 2020 akan digelar pada Minggu (9/8) malam WIB. Ini adalah seri balapan ketiga pada musim ini.
ADVERTISEMENT
Pada dua seri perdana, yaitu MotoGP Spanyol dan MotoGP Andalusia di Sirkuit Jerez, Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT) selalu jadi yang tercepat.
Quartararo kini memimpin klasemen sementara dengan 50 poin. Ia disusul Maverick Vinales di posisi dua dan Andrea Dovizioso di posisi ketiga.
Di seri ketiga nanti, balapan akan digelar di Automotodrom Brno. Mengingat Marquez harus menjalani operasi kedua untuk patah lengannya, apakah Quartararo semakin tak terbentung? Berikut ini, kumparanSPORT paparkan jadwal MotoGP Rep. Ceko 2020 untuk kelas utama MotoGP.

Jadwal MotoGP Ceko Akhir Pekan Ini:

Jumat, 7 Agustus 2020 (MotoGP)
Sesi latihan bebas 1 (FP1) pada pukul 14:55 WIB
Sesi latihan bebas 2 (FP2) pada pukul 19:10 WIB
ADVERTISEMENT
Sabtu, 8 Agustus 2020 (MotoGP)
Sesi latihan bebas 3 (FP3) pada pukul 14:55 WIB
Sesi latihan bebas 4 (FP4) pada pukul 18:30 WIB
Sesi kualifikasi 1 (Q1) pada pukul 19:10 WIB
Sesi kualifikasi 2 (Q2) pada pukul 19:35 WIB
Minggu, 9 Agustus 2020 (MotoGP)
Sesi pemanasan (Warm Up) pada pukul 14:40 WIB
Balapan (Race) pada pukul 19:00 WIB
*** Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona.