Korea Terbuka 2019: Marcus/Kevin Melaju ke Babak Kedua

25 September 2019 13:45 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Aksi ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo. Foto: Dok. PBSI
zoom-in-whitePerbesar
Aksi ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo. Foto: Dok. PBSI
ADVERTISEMENT
Wakil Indonesia bertambah di babak 16 besar Korea Terbuka 2019 dengan lolosnya ganda putra terbaik dunia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo. Tiket didapatkan usai mengalahkan wakil Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik.
ADVERTISEMENT
Bertarung di Incheon Airport Skydome, Rabu (25/9/2019) siang WIB, Marcus/Kevin menuntaskan perlawanan Chia/Yik dalam tiga gim dengan skor 22-24, 21-10, dan 21-13.
Permainan cepat yang jadi ciri khas Marcus/Kevin sudah dikeluarkan sejak gim pertama bergulir. Pertahanan rapat yang dikombinasikan permainan depan net Kevin bikin pasangan Indonesia unggul 6-2. Namun, sederet eror membuat Chia/Yik berbalik unggul 7-6.
Marcus/Kevin mengembalikan momentum dengan menerapkan permainan net yang intens. Diawali dengan menyamakan skor 8-8, mereka mampu masuk ke interval gim pertama dengan keunggulan 11-9.
Reli-reli panjang tersaji setelah interval. Marcus/Kevin dan Chia/Yik sama-sama memiliki pertahanan rapat. Kondisi itu bikin kedudukan terus ketat di skor 14-12, kemudian Marcus/Kevin bisa melebarkan keunggulan menjadi 17-14.
ADVERTISEMENT
Marcus/Kevin sempat kehilangan momentum untuk mengakhiri gim pertama lebih cepat. Ketika unggul 19-15, mereka disusul sehingga tercipta situasi deuce 20-20. Skor sempat imbang 22-22, sebelum Marcus/Kevin akhirnya menyerah 22-24.
Laga ketat kembali tersaji di awal gim kedua, Chia/Yik yang tertinggal 0-2 bisa menyamakan skor 2-2. Marcus/Kevin tak membiarkan lawan kembali merebut momentum dengan mencetak lima angka beruntun untuk memperlebar keunggulan menjadi 6-2.
Setelah unggul 11-4 saat interval gim kedua, laju Marcus/Kevin tak bisa dibendung Chia/Yik. Usai menciptakan keunggulan 19-9, Marcus/Kevin memastikan kemenangan di gim kedua dengan skor 21-10.
Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo di China Terbuka 2019. Foto: Dok. PBSI
Marcus/Kevin cukup kewalahan menangani permainan cepat dan pertahanan rapat ganda Malaysia di awal gim ketiga, mereka sempat tertinggal 4-7 sebelum membalikkan keadaan menjadi 8-7.
ADVERTISEMENT
Setelahnya laju Marcus/Kevin berjalan cukup mulus dengan masuk ke interval gim ketiga berbekal keunggulan 11-9. Meski sempat imbang 12-12, Marcus/Kevin kembali menjauhkan kedudukan 15-12.
Begitu apiknya permainan Marcus di area belakang dengan melepas smes bertubi kepada pasangan Malaysia, bikin Marcus/Kevin melaju mulus untuk memastikan kemenangan di gim ketiga dengan skor 21-13.
Pada babak selanjutnya, ganda beralias Minions tersebut akan kembali menghadapi wakil Malaysia lagi yakni Goh V Shem/Tan Wee Kiong.
Selain Marcus/Kevin, Indonesia sudah lebih dulu mengirimkan ganda putra ke 16 besar lewat pasangan Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso yang lolos usai mengalahkan Lee Jhe Huei/Yang Po-Hsuan (Taiwan).