news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Kualifikasi MotoGP Jerman: Ketat! Francesco Bagnaia Terdepan, Quartararo Kedua

18 Juni 2022 20:19 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pembalap tim Italia Ducati Lenovo Francesco Bagnaia berfoto di garis start menjelang Grand Prix Moto GP Qatar di Sirkuit Internasional Lusail, di kota Lusail, Qatar, Minggu (6/3/2022). Foto: KARIM JAAFAR/AFP
zoom-in-whitePerbesar
Pembalap tim Italia Ducati Lenovo Francesco Bagnaia berfoto di garis start menjelang Grand Prix Moto GP Qatar di Sirkuit Internasional Lusail, di kota Lusail, Qatar, Minggu (6/3/2022). Foto: KARIM JAAFAR/AFP
ADVERTISEMENT
Sesi Kualifikasi MotoGP Jerman 2022 berlangsung di Sirkuit Sachsenring pada Sabtu (18/6). Francesco Bagnaia menjadi yang tercepat, Fabio Quartararo di posisi kedua. Ketat sekali persaingan mereka, jarak waktu antara keduanya hanya +0,076.
ADVERTISEMENT

Jalannya Kualifikasi MotoGP Jerman 2022 (Q1)

Fabio Di Giannantonio menggebrak tercepat di awal Q1, dengan catatan waktu 1:20.307. Franco Morbidelli dan Remy Gardner membuntutinya masing-masing di posisi dua dan tiga. Tak butuh waktu lama, Pol Espargaro naik ke urutan dua.
Urutan 10 besar Q1 MotoGP Jerman 2022 saat sesi 5 menit tersisa: Di Giannantonio, Pol, Marco Bezzecchi, Alex Marquez, Enea Bastianini, Stefan Bradl, Morbidelli, Gardner, Binder, dan Oliveira.
Akhirnya, Di Giannantonio menjadi yang tercepat di Q1. Ia bersama Bezzecchi yang finis kedua berhak lanjut ke Q2.
Fabio Di Giannantonio melintas ketika sesi pemanasan di Sirkuit Mandalika, Kuta, Lombok, Nusa Tenggara Barat pada Minggu (20/3/2022). Foto: Willy Kurniawan/Reuters

Jalannya Kualifikasi MotoGP Jerman 2022 (Q2)

Aleix Espargaro menggebrak dari dulu dengan catatan waktu 1:20.413, Di Giannantonio mengikuti di P2. Namun tak lama kemudian, Francesco Bagnaia bisa menusuk ke posisi teratas.
ADVERTISEMENT
Saat sesi tersisa 9 menit, Jack Miller dan Jorge Martin lalu menggebrak dengan merangsek ke posisi dua dan tiga. Luca Marini pun sanggup meramaikan 5 besar.
Urutan 10 besar Q2 MotoGP Jerman 2022 saat sesi 5 menit tersisa: Di Giannantonio, Pol, Marco Bezzecchi, Alex Marquez, Enea Bastianini, Stefan Bradl, Morbidelli, Gardner, Binder, dan Oliveira.
Setelahnya, para pebalap terus mencoba yang terbaik untuk meraih catatan waktu tercepat. Pada akhirnya, Bagnaia menjadi yang tercepat di Kualifikasi MotoGP Jerman 2022. Quartararo berada di posisi dua dan Zarco mengisi posisi ketiga.

10 Besar Hasil Kualifikasi MotoGP Jerman 2022