LIVE! Virtual Meet Up Lifebuoy: Trik Menyegarkan Diri dengan Olahraga Ringan

9 April 2021 14:07 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sudah lebih dari setahun kita memaksimalkan kegiatan di rumah aja akibat pandemi. Tak hanya bekerja atau belajar dari rumah, olahraga pun disarankan untuk dilakukan di rumah untuk menghindari penyebaran virus corona.
Namun, tidak semua olahraga dapat dilakukan di rumah karena keterbatasan ruang untuk bergerak. Akhirnya, tak jarang banyak orang yang malas bergerak karena olahraga di rumah dianggap membosankan dan tidak banyak pilihan. Padahal tetap aktif bergerak dengan berolahraga sangat penting dilakukan agar sistem imun tubuh tetap terjaga.
Dalam sebuah riset yang diterbitkan jurnal Nature Medicine mengungkapkan bahwa cara kerja sistem imun tubuh untuk melawan virus akan semakin kuat jika seseorang rutin berolahraga. Olahraga memiliki manfaat untuk meningkatkan antibodi dan memacu pertumbuhan sel-sel imun.
Ilustrasi kegiatan berolahraga dari rumah. Foto: Shutterstock.
Banyak cara yang sebenarnya dapat kamu lakukan agar tidak merasa bosan dengan kegiatan olahraga yang “itu-itu” saja. Salah satunya mengikuti Virtual Meet Up Lifebuoy bersama kumparan Rabu, 14 April 2021, pukul 13.00 WIB, live di YouTube kumparan.
Virtual Meet Up ini akan menghadirkan legenda sepak bola Tanah Air Bambang Pamungkas alias Bepe, dokter spesialis kesehatan kulit dr. Hari Darmawan SP. Kk, dan workout instructor Astri Dewi.
Bertajuk "Trik Menyegarkan Diri dengan Olahraga Ringan", Virtual Meet Up ini akan memberikan rekomendasi olahraga yang bisa dilakukan bersama keluarga saat di rumah aja. Ya, kamu bisa mengikuti easy workout session dengan Astri Dewi. Bersama workout instructor ini, kamu akan diajak untuk melakukan gerakan-gerakan ringan yang dapat dilakukan keluarga di sela-sela aktivitas.
Tak hanya itu, kehadiran Bepe juga akan tak kalah serunya. Bepe juga akan memberikan banyak tips yang bisa membuat tubuh kamu sehat dan bugar seharian. Hadir pula dua keluarga pemenang kompetisi ala liga sepak bola #BersatuSegarkanIndonesia yang akan berbagi pengalaman dan inspirasi untuk seru-seruan bersama keluarga di rumah.
Sudah tidak sabar untuk olahraga dan menyapa Bepe secara virtual? Jangan sampai ketinggalan, ya, Virtual Meet Up Lifebuoy bersama kumparan Rabu, 14 April 2021, pukul 13.00 WIB, live di YouTube kumparan.
Virtual Meet Up Lifebuoy "Trik Menyegarkan Diri dengan Olahraga Ringan" bersama kumparan yang akan berlangsung pada Rabu, 14 April 2021, pukul 13.00 WIB. Dok. kumparan.
Artikel ini merupakan bentuk kerja sama dengan Lifebuoy