Menilik Detik-detik Marquez Terjatuh Hingga Patah Lengan di MotoGP Spanyol 2020

20 Juli 2020 9:42 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pebalap Repsol Marc Marquez selama kualifikasi Grand Prix Spanyol di Circuito de Jerez, Jerez, Spanyol, (18/7). Foto: Marcelo Del Pozo/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Pebalap Repsol Marc Marquez selama kualifikasi Grand Prix Spanyol di Circuito de Jerez, Jerez, Spanyol, (18/7). Foto: Marcelo Del Pozo/REUTERS
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Marc Marquez mengalami crash hebat pada balapan perdana MotoGP Spanyol 2020 di Sirkuit Jerez, Minggu (19/7). Akibatnya, sang jawara bertahan mengalami patah pada lengan kanannya.
ADVERTISEMENT
Atas kejadian itu, Bos Repsol Honda, Alberto Puig, mengkonfirmasi Marquez dilarikan ke pusat kesehatan MotoGP untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut. Marquez kemudian dibawa ke rumah sakit untuk menjalani operasi.
Repsol Honda mengakui belum bisa memastikan berapa lama waktu pemulihan yang dibutuhkan Marquez. Akan tetapi, kemungkinan besar pebalap asal Spanyol itu akan absen pada MotoGP Andalusia pada Minggu (26/7) mendatang.
Lantas, bagaimana detik-detik Marquez terjatuh hingga mengalami patah tangan?
Selepas start, Maverick Vinales langsung melesat, mengambil alih status sebagai pemimpin lomba. Sementara, Marquez membuntuti di belakangnya.
Dua lap usai start, Marquez merebut posisi terdepan dengan Vinales yang terus menempel ketat. Dan akhirnya, pebalap nomor 12 itu berhasil kembali merebut posisi pertama usai Marquez melebar ke area gravel dua lap setelahnya.
ADVERTISEMENT
Marquez terus merangsek ke 10 besar, bahkan dia sudah kembali ke posisi delapan saat balapan menyisakan 13 lap lagi. Dia bahkan sempat menyabet fastest lap. Ketika balapan menyisakan lima lap, dia merangsek ke posisi tiga sejak balapan tinggal 5 lap lagi.
Nahas, perjuangan Marquez harus terhenti ketika tengah menguntit Vinales yang berada di posisi kedua. Saat balapan menyisakan tiga lap, motornya tiba-tiba terpelanting, begitu juga dengan dirinya.
“Marquez terjatuh pada Tikungan 3 ketika tengah berjuang mendapatkan podium dan mengakibatkan patah pada tulang lengan kanan yang tidak bisa diprediksi kesembuhannya. Petugas medis MotoGP mengkonfirmasi tidak ada cedera pada kepala atau dada,” tulis keterangan resmi Respol Honda.
ADVERTISEMENT
Akibat peristiwa itu, Marquez dibawa ke Rumah Sakit Universitas Dexeus di Barcelona pada Senin (20/7) ini dan akan menjalani operasi keesokan harinya.
“Waktu pemulihan belum diketahui. Tim Repsol Honda akan memberikan kabar selanjutnya setelah operasi,” tandasnya.
***
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona.