MotoGP Spanyol: Fabio Quartararo Menang, Marc Marquez Malang

19 Juli 2020 19:42 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Start di MotoGP Spanyol di Circuito de Jerez, Jerez, Spanyol. Foto: Marcelo Del Pozo/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Start di MotoGP Spanyol di Circuito de Jerez, Jerez, Spanyol. Foto: Marcelo Del Pozo/REUTERS
ADVERTISEMENT
Fabio Quartararo berhasil menjadi yang tercepat di MotoGP Spanyol di Sirkuit Jerez, Minggu (19/7) malam WIB. Bagi pebalap Petronas Yamaha SRT itu, kemenangan ini menjadikannya sebagai pemenang perdana seri balapan 2020.
ADVERTISEMENT
Sementara itu, posisi kedua dan ketiga ditempati masing-masing oleh Maverick Vinales dan Andrea Dovizioso. Selamat!
Fabio Quartararo mengawali balapan dari posisi terdepan. Sementara itu, Maverick Vinales dan Marc Marquez secara berturut-turut menguntit di belakang pebalap Prancis itu.
Sekadar informasi, Valentino Rossi harusnya start dari posisi ke-11. Akan tetapi, karena Cal Crutchlow dan Alex Rins mengalami cedera sehingga tak ikut balapan, The Doctor jadi mengawali balapan dari urutan kesembilan.

Jalannya balapan MotoGP Spanyol 2020 (25 lap)

Selepas start, Vinales langsung melesat, mengambil alih status sebagai pemimpin lomba. Marquez membuntuti di belakangnya. Sementara itu, Quartararo malah melorot ke posisi empat usai dibalap Jack Miller.
Dua lap usai start, sang juara bertahan merebut posisi terdepan. Namun, Vinales terus menempelnya ketat. Dan akhirnya, pebalap nomor 12 itu berhasil kembali merebut posisi pertama usai si pebalap nomor 93 melebar ke area gravel dua lap setelahnya.
ADVERTISEMENT
Marquez masih bisa meneruskan balapan, tetapi harus berjuang dari posisi ke-17. Apes.
Saat balapan tersisa 17 lap lagi, giliran Quartararo--yang sebelumnya menyalip Miller--mulai menekan Vinales. Lalu, Vinales melebar, tersusul oleh Quartararo dan Miller sekaligus. Tampaknya, motor sedikit Vinales mengalami masalah.
Di sisi lain, Marquez terus merangsek ke 10 besar, bahkan dia sudah kembali ke posisi delapan saat balapan menyisakan 13 lap lagi. Dia bahkan sempat menyabet fastest lap.
Hingga balapan menyisakan 7 lap lagi, posisi lima besar adalah Quartararo, Miller, Vinales, Francesco Bagnaia, dan Pol Espargaro. Sementara itu, Rossi harus mengakhiri balapan lebih cepat.
Di mana Marquez? Well, dia merangsek ke posisi tiga sejak balapan tinggal 5 lap lagi.
ADVERTISEMENT
Namun akhirnya, Marquez benar-benar harus menyerah. Saat sedang menguntit Vinales yang berada di posisi kedua, motornya terpelanting, begitu juga dirinya sendiri.
Sementara itu, Quartararo kian di atas angin, tak terkejar. Dan akhirnya, dia menjadi yang tercepat di seri perdana 2020 ini.
Finis TOP 3: Quartararo, Vinales, Andrea Dovizioso.
---
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona.