news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

NBA: James Cetak 33 Poin, Lakers Hantam Hawks

18 November 2019 12:48 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Bintang Los Angeles Lakers, LeBron James, tampil gemilang di laga melawan Atlanta Hawks. Foto: Kelvin Kuo-USA TODAY Sports
zoom-in-whitePerbesar
Bintang Los Angeles Lakers, LeBron James, tampil gemilang di laga melawan Atlanta Hawks. Foto: Kelvin Kuo-USA TODAY Sports
ADVERTISEMENT
LeBron James belum terhentikan. Jagoan Los Angeles Lakers itu menorehkan 33 poin dan membawa timnya menang atas Atlanta Hawks dengan skor 122-101 di pertandingan NBA yang berlangsung pada Senin (18/11/2019).
ADVERTISEMENT
Permainan James di laga ini bisa dibilang spektakuler. Pria berusia 34 tahun itu berhasil memasukkan 13 dari 21 tembakan yang ia buat. James juga efektif dalam mengeksekusi tembakan tiga angka. Enam dari 10 tembakan tiga angkanya berbuah poin.
Namun, tentu saja, permainan James lebih dari sekadar mencetak angka. Ia mampu menjadi kreator serangan buat timnya. Dua belas assist yang James catatkan menjadi bukti. Oh ya, ia juga mampu menorehkan tujuh rebound.
Kehebatan James tak berhenti sampai di situ. Eks penggawa Cleveland Cavaliers itu berhasil mencatatkan plus minus (+/-) mencapai +30. Artinya, ketika James berada di lapangan, Lakers berhasil unggul sampai 30 poin atas Hawks.
James memang sepenting itu buat Lakers. Namun, bukan berarti rekan-rekan setimnya tidak oke. James dibantu oleh pemain-pemain seperti Kyle Kuzma yang mengemas 17 poin dan Anthony Davis yang mencetak 14 angka.
ADVERTISEMENT
Secara keseluruhan, Lakers tampil memukau di pertandingan melawan Hawks. Persentase field goal sukses tim asuhan Frank Vogel mencapai 52,8%. Lakers juga mampu mencatatkan 14 blok. Jumlah itu sangat banyak jika dibandingkan dengan Hawks yang hanya membuat dua blok sepanjang laga.
Bintang Los Angeles Lakers, LeBron James, tampil gemilang di laga melawan Atlanta Hawks. Foto: Kelvin Kuo-USA TODAY Sports
Dari catatan blok itu saja, bisa dinilai bahwa pertahanan Hawks terbilang buruk. Sayangnya, pertahanan tidak menjadi satu-satunya titik lemah Hawks.
Yang paling utama adalah efektivitas tembakan tiga angka mereka. Secara keseluruhan, Hawks hanya mampu memasukkan delapan dari 28 tembakan tiga angka yang mereka buat.
Pendulang angka terbanyak Hawks di laga ini adalah Trae Young, yang berhasil mengemas 31 poin. Namun, performa Young tak bisa dinilai luar biasa. Pasalnya, ia delapan kali kehilangan bola dan hanya memasukkan dua kendati melepaskan delapan tembakan tiga angka.
ADVERTISEMENT
Lewat kemenangan ini, Lakers kokoh di puncak klasemen NBA Wilayah Barat dengan rekor 11 menang dan dua kalah (11-2). Sementara, Hawks tengah terseok di peringkat 12 klasemen NBA Wilayah Timur dengan rekor empat menang dan sembilan kalah (4-9)
Kings Hentikan Rentetan Kemenangan Celtics
Pada pertandingan NBA lainnya yang berlangsung hari ini, Sacramento Kings sukses mengalahkan Boston Celtics dengan skor tipis 100-99. Hasil ini membuat rentetan kemenangan Celtics terhenti di angka 10.
Ya, sebelum laga ini, Celtics memang sedang berada di form yang luar biasa. Setelah menelan kekalahan dari Philadelphia 76ers di partai perdana NBA 2019/20, tim asuhan Brad Stevens melaju dan tampak tak terkalahkan.
Menghadapi Kings, yang notabene tengah terpuruk di Wilayah Barat, Celtics diyakini bakal memperpanjang rekor kemenangan. Namun, yang terjadi tak sesuai ekspektasi. Asa Celtics dihancurkan oleh Kings, yang dipimpin oleh sang shooting guard, Buddy Hield.
ADVERTISEMENT
Hield tampil luar biasa di laga ini. Ia berhasil mencetak 35 poin plus enam rebound. Hield juga mampu memasukkan 14 dari 24 tembakan yang ia buat.
Menariknya, Hield bisa dibilang bekerja sendirian, utamanya untuk urusan mencetak angka. Tak ada pemain Kings lainnya yang mampu mengemas lebih dari 20 poin. Hanya tiga pemain selain Hield yang mampu mencetak lebih dari 10 angka.
Hal yang berlawanan terjadi di Celtics. Enam pemain mencetak lebih dari 10 poin. Sang shooting guard, Jaylen Brown, menjadi pendulang angka terbanyak buat Celtics. Namun, upaya Brown dkk. untuk memperpanjang catatan kemenangan belum sukses.
Hasil Lengkap NBA, Senin (18/11/2019) Pagi WIB
Philadelphia 76ers 114-95 Cleveland Cavaliers
ADVERTISEMENT
Boston Celtics 99-100 Sacramento Kings
Denver Nuggets 131-114 Memphis Grizzlies
Washington Wizards 121-125 Orlando Magic
Golden State Warriors 100-108 New Orleans Pelicans
Atlanta Hawks 101-122 Los Angeles Lakers.