Perbakin Tegaskan Zakiah Aini Bukan Anggota, Klubnya Sudah Bubar

1 April 2021 12:08 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
KTA Perbakin diduga Milik Pelaku.  Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
KTA Perbakin diduga Milik Pelaku. Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
Persatuan Menembak dan Berburu Indonesia (Perbakin) menegaskan penyerang Mabes Polri, Zakiah Aini, bukang anggota mereka. Hal itu disampaikan oleh Sekjen Perbakin, Firtian Judiswandarta.
ADVERTISEMENT
Menurut Firtian, kartu Perbakin yang ditemukan pada jasad Zakiah bukan merupakan Kartu Tanda Anggota (KTA), melainkan hanya kartu anggota klub.
"Itu hanya kartu anggota klub. Kalau anggota resmi Perbakin itu enggak dicantumin tulisan klubnya di depan. Tapi, klub dituliskan kecil di balik kartunya, ukuran [untuk nama klub] itu kecil. Bisa saya pastikan dia bukan anggota Perbakin," kata Firtian saat dihubungi kumparan, Kamis (1/4).
Selain itu, Firtian juga mengungkap klub Basis Shooting Club yang tertulis pada KTA si pelaku telah bubar.
Foto KTA Perbakin Resmi milik Bambang Soesatyo. Foto: Dok. Bambang Soesatyo
"Mereka sudah dibubarkan oleh Pengprov Perbakin DKI dan sudah lama," beber Firtian.
Sebelumnya, anggota Dewan Penasihat PB Perbakin, Bambang Soesatyo, memastikan Zakiah tidak terdaftar di database Perbakin dan dia bukan anggota Perbakin.
ADVERTISEMENT
“Setelah saya cek di database Perbakin, yang bersangkutan tidak terdaftar. Dia bukan anggota Perbakin, KTA-nya keanggotaan klub nembak airsoft gun,” kata Bamsoet kepada kumparan.
Zakiah Aini melakukan penyerangan ke Mabes Polri pada Rabu (31/3). Pihak kepolisian mampu melumpuhkan perempuan berusia 25 tahun itu.
***